Trending

Sektor Pariwisata Dapat dana DAK Rp. 1,25 Milyar

MC-SINJAI, Pemerintah Kabupaten Sinjai  menjadikan Pariwisata sebagai salah satu sektor yang dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Untuk tahun 2017 ini,  Pemkab Sinjai memperoleh anggaran khusus dari Kementerian kepariwisataan berupa dana  Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp 1,25 Miliar yang diplot untuk mengoptimalisasikan Wisata Bahari di Sinjai.

Kepala Bidang Pengembangan dan Promosi Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sinjai, Andi Mandasini saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (22/2) mengatakan,  jika anggaran yang diambil dari DAK tersebut lebih dikosentrasikan untuk pengembangan obyek wisata Pulau Larea-rea di kecamatan Pulau IX.

"Alhamdulillah tahun ini pariwisata sudah  dapat suntikan dana DAK dan ini akan kita gunakan fokus untuk pengembangan obyek wisata Larea-rea," katanya.

Lebih lanjut Andi Mandasini mengungkapkan banhwa dana DAK ini memang harus ditujukan pada satu obyek wisata dan pihaknya memilih obyek wisata Pulau Larea-rea sebagai fokus pengembangan ditahun ini karena dinilai cukup potensial. 

Selain memiliki kejernihan air di sekitar pulau tersebut,  pulau ini memiliki pasir putih, banyak dikunjungi oleh wisatwan serta akses menuju ke pulau tersebut cukup mudah.

Lanjutnya, dana ini akan digunakan untuk membangun sarana fasilitas pendukung di kawasan wisata tersebut diantaranya, pembangunan Mushallah, gazebo, kios cinderamata dan beberapa sarana pendukung lainnya.

Meski fokus pada obyek wisata tersebut, kata Andi mandasini, bukan berarti obyek wisata lainnya terlupakan. Pihaknya  tetap melakukan monitoring dengan melakukan kunjungan ke beberapa obyek wisata di Sinjai untuk mengetahui kekurangan yang mesti dibenahi obyek tersebut. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates