MC-SINJAI, Hari terakhir pelaksanaan Musrenbang RKPD Tahun anggaran 2023, Pemerintah Kabupaten Sinjai mengunjungi Kecamatan Pulau Sembilan, Rabu (2/3/2022).
Musrenbang yang berlangsung di Teras Puskesmas Pulau Sembilan ini, dihadiri oleh Kepala Bappeda selaku Koordinator Musrenbang Kabupaten Sinjai Irwan Suaib, Anggota DPRD Sinjai dapil I Muzawwir, para Kepala OPD, para Kepala Desa, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan para Kepala Sekolah.
Camat Pulau Sembilan Baharuddin Jufri mengatakan, bahwa kegiatan ini didahului dengan rangkaian sebelumnya yaitu musrenbang di seluruh desa untuk menampung berbagai usulan dan masukan dari masyarakat.
“Terima kasih atas kedatangannya di Pulau Sembilan, semoga usulan yang disampaikan melalui musrenbang desa bisa menjadi bahan pertimbangan Pemkab dan Anggota DPRD Sinjai, sehingga apa yang menjadi skala prioritas dan kebutuhan bisa dipenuhi melalui sumber anggaranbyang ada” harapnya.
Kepala Bappeda Sinjai Irwan Suaib, mewakili Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) dalam sambutannya menyampaikan bahwa usulan desa/kelurahan yang akan menjadi kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan harus sesuai dengan sasaran dan prioritas pembangunan daerah.
"Dokumen RKPD Tahun 2023 yang sedang kita susun sekarang ini merupakan RKPD tahun kelima atau tahun terakhir dalam periode pelaksanaan RPJMD Kabupaten Sinjai Tahun 2018-2023," jelasnya.
Dalam Perencanaan tahun 2023, kata Irwan, Pemerintah Daerah berkomitmen menuntaskan Plprogram prioritas dan program unggulan yang tertuang dalam RPJMD Kabupaten Sinjai dan Renstra Perangkat Daerah Tahun 2018-2023.
Berdasarkan Musrenbang Tingkat Kecamatan Pulau Sembilan ini, beberapa program yang diusulkan untuk tahun anggaran 2023 dominan dari sektor perikanan diantaranya pengadaan bibit ikan air tawar, pengadaan bibit rumput laut, pelatihan budidaya perikanan serta sarana dan prasarana alat perikanan lainnya.
Di bidang pendidikan yaitu penambahan ruang kelas baru, pembangunan sarana, prasarana dan utilitas sekolah.
Sementara di bidang infrastruktur seperti pembangunan jembatan, pembangunan gedung kantor, pembangunan jalan lingkungan serta sistem penyediaan air minum (SPAM) jaringan perpipaan.
Beberapa usulan prioritas lainnya seperti pengadaan dan pemasangan Listrik tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE), pengadaan fasilitas pelabuhan dan pelatihan perkoperasian juga menjadi usulan masyarakat dari 4 desa yang ada di Kecamatan Pulau Sembilan.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar