Trending

Ini Makna HKN Bagi Kadinkes Sinjai

MC-SINJAI, Hari ini, Selasa (12/11/19) diperigati sebagai Hari Kesehatan Nasional (HKN)  yang ke 55 Tahun. Kepala Dinas Kesehatan Sinjai dr. A. Suryanto Asapa mengatakan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-55 Tahun 2019 merupakan momentum untuk mengubah gaya hidup sehat mulai dari diri sendiri.

“Peringatan ini sekaligus momentum untuk menggalakkan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat atau GERMAS,” ungkapnya saat diwawancarai usai upacara hari HKN di halaman Eks Kantor Bupati Sinjai, Minggu (10/11/19).

Peringatan yang mengangkat tema “Generasi Sehat, Indonesia Unggul” ini sebagai pengingat publik bahwa derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya akan terwujud, apabila semua komponen bangsa, masyarakat, organisasi kemasyarakatan, swasta berperan serta dalam upaya kesehatan, dengan lebih memprioritaskan promotif-preventif.

"Makna HKN ini sangat berarti dimana beberapa hari terakhir ini diisi dengan nuansa kesehatan sehingga masyarakat terpapar berbagai informasi kesehatan baik secara fisik maupun non fisik," kata dr. Dedeth sapaan Kadinkes Sinjai. 

Ia juga menyampaikan bahwa di momentum HKN ini juga perlu disadari oleh masyarakat bahwa dalam menjalankan aktifitas maupun rutinitas dalam bekerja perlu ada jeda waktu untuk melakukan stretching (peregangan otot).

"Dalam melaksanakan aktifitas rutin itu minimal ada jeda waktu 15 menit untuk melakukan stretching untuk menghasilkan pola hidup sehat," katanya. 

Andi Suryanto menambahkan bahwa untuk menciptakan kehidupan yang sehat perlu adanya kerjasama,  keseragaman dari seluruh pihak serta dukungan penuh dan komitmen dari Pemerintah Daerah. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates