MC-SINJAI, Pemerintah Kabupaten Sinjai terus berupaya dalam meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat khususnya bagi calon wirausaha baru.
Salah satunya dengan melaksanakan pelatihan pembuatan roti yang dikerjasamakan dengan PT Eastern Pearl Flour Mills, Senin (25/2/19) di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Sinjai.
Kegiatan yang dikemas dalam bentuk demonstrasi diversivikasi konsumsi pangan ini dibuka oleh Bupati Sinjai A. Seto Gadhista Asapa.
Manajer General Affair PT. wastern Pearl Flour Mills Ir. Bambang Nanto mengungkapkan bahwa usaha pembuatan roti merupakan salah satu usaha yang memiliki prospek yang bagus dan diminati oleh masyarakat.
"Pembuatan roti merupakan salah satu peluang usaha yang sangat potensial untuk terus berkembang, salah satu contohnya yang telah sukses seperti roti maros, roti futry dan sebagainya," jelasnya.
Sementara itu Bupati Sinjai dalam sambutannya mengajak kepada para peserta khususnya ibu rumah tangga untuk menjadi wirausaha dalam meningkatkan kesejahteraan hidupnya.
"Pemerintah Daerah memfasilitasi bagi ibu-ibu yang ingin menggeluti usaha pembuatan roti, seperti pada hari ini kita telah mendatangkan chef ahlinya, semoga para Ibu-ibu bisa memanfaatkan momen ini untuk bertanya dan menggali ilmu tentang pembuatan roti," ucapnya.
Kegiatan ini kata Bupati merupakan salah satu upaya dalam mewujudkan visi dan misi Pemkab Sinjai yakni melahirkan 1000 wirausaha baru dalam lima tahun kedepan.
Hadir dalam kegiatan ini Ketua TP. PKK Sinjai Hj. A. Nurhilda Daramata Seto, Ketua DWP Sinjai Hj. Kamriah Akbar, Pelaksana Tugas Kadis Ketahanan Pangan Sinjai drh. H. Aminuddin Zainuddin dan Pelaksana Tugas Kadis Perindag & ESDM Sinjai Ir. H. Ramlan Hamid. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar