MC-SINJAI, Setelah cuti karena mengikuti proses Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah), H. Sabirin Yahya kembali memulai aktivitasnya sebagai Bupati Sinjai.
Di hari pertama kerja kembali menduduki jabatannya sebagai Bupati Sinjai, ia melakukan silaturahmi seluruh jajarannya Pemkab Sinjai melalui kunjungan ke masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD), senin (25/6/18).
Seperti terlihat ketika berkunjung ke Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Sinjai, Bupati yang didampingi oleh Pelaksana Tugas Asisten Administrasi Umum Setdakab Sinjai, Lukman Dahlan dan Kasubag Publikasi dan Hubungan Media Bagian Humas Setdakab Sinjai Usman disambut oleh Kadis Kominfo dan Persandian H. Firdaus beserta jajarannya.
Dihadapan seluruh jajaran Diskominfo dan Persandian, Bupati Sinjai H. Sabirin Yahya
menyampaikan ucapan terima kasih yang telah mengabdikan diri dan bekerja dengan baik sehingga Sinjai dapat mempertahankan raihan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI.
"Alhamdulillah kita berhasil kembali meraih WTP untuk kedua kalinya dan ini menandakan bahwa kita sudah bekerja dengan baik serta berharap raihan ini dapat dipertahankan," ucapnya.
Bupati juga berharap kepada jajaran Dinas Kominfo agar dapat menyampaikan segala informasi pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah agar diketahui masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut Bupati juga menyampaikan beberapa pesan dan himbauan agar menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 Juni 2018 melalui rekaman siaran Sinjai TV. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar