MC-SINJAI, Sebanyak 145 orang penghafal Alquran dari Rumah Tahfizh Al Fur'qan Bongki menjalani wisuda. Jumlah ini terdiri dari 5 orang hafalan tiga Juz (juz 28-30), 22 orang hafalan dua juz (juz 29-30) dan 118 orang hafalan satu juz (juz 30) di Gedung Pertemuan Sinjai, Ahad (9/1/2022).
Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) yang hadir sekaligus mengukuhkan ratusan wisudawan/wisudawati ini mengaku bangga dan memberi apresiasi dengan kemampuan dari peserta didik Rumah Tahfizh Al Fur'qan Bongki.
Diharapkan dengan diwisudanya tahfidz, akan muncul ahli Al-Qur'an dan penghafal Quran di Kabupaten berjuluk Bumi Panrita Kitta.
"Kita patut memberikan apresiasi kepada anak-anak kita ini termasuk guru, ustadz dan ustadzah di Rumah Tahfidz Al Fur'qan yang secara serius dan konsisten dalam membina para penghafal Quran,” ucap Bupati ASA.
Sebagai bentuk apresiasi, Bupati ASA secara pribadi menyerahkan hadiah atau bonus kepada 5 wisudawan hafalan 3 juz masing-masing sebesar Rp. 500 ribu.
"Hadiah yang diberikan ini sebagai bentuk penghargaan dan juga sebagai bentuk motivasi kepada wisudawan/wisudawati serta yang lainnya agar mampu menjadi penghafal Al Quran serta mengamalkannya dalam kebidupan sehari-hari," kata ASA.
Selain itu, Bupati ASA juga menyerahkan sedekah berupa uang tunai Rp. 5 juta kepada Rumah Tahfizh Al Fur'qan Bongki yang telah mendukung program Pemerintah Daerah dalam mencetak para penghafal Al Qur'an.
"Insya Allah kedepan anak-anak kita menjadi generasi yang lebih berakhlak dan religius sehingga daerah kita akan memiliki para penghafal Qur'an yang bisa menyejukkan dan membawa keberkahan bagi daerah tercinta ini,” harapnya.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar