MC-SINJAI, Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) hari pertama siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat di Kabupaten Sinjai hari ini Senin (4/5/2015) berjalan lancar dan diikuti seluruh peserta ujian yang jumlahnya mencapai 4.973 siswa dari Sekolah SMP/sederajat Negeri dan Swasta yang ada di Sinjai.
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sinjai, Dra.Hj. Mas Ati yang melakukan pemantauan dibeberapa sekolah mengatakan bahwa, pelaksanaan UN di Kabupaten Sinjai berjalan aman dan lancar.
"Dari beberapa sekolah yang kami kunjungi, Alhamdulillah hari pertama UN berjalan lancar dan aman. Kita harap hingga selesai UN tidak ada kendala kita temukan," harapnya.
UN ini berlangsung selama empat hari hingga hari kamis tanggal 7 Mei 2015 dengan empat mata pelajaran yang diujikan yaitu Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia dan Ilmu Pengetahuan Alam.
Pelaksanaan Ujian Nasional ini dijaga ketat aparat keamanan dari Kepolisian dan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sinjai. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar