MC-SINJAI, Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Sinjai mengadakan kegiatan Workshop Pendidikan Politik Bagi tokoh Wanita, di Hotel Sinjai, selasa (16/6).
Workshop yang dibuka oleh Asisten 3 Administrasi Umum Setdakab Sinjai, Drs. akmal Muin, menghadirkan wakil ketua DPRD Sinjai, A. Kartini, dan Martina Majid, aktivis perempuan sebagai pembicara.
Akmal dalam sambutannya, dalam konteks negara yang sedang membangun budaya demokrasi, peningkatan kecerdasan politik kaum perempuan menjadi sangat penting, karena roh atau hekekat demokrasi tidak membedakan kaum laki-laki dan perempuan.
Lebih lanjut, kata dia, animo perempuan untuk memasuki wilayah politik memang sudah meningkat, akan tetapi prosentasenya masih rendah walau sudah dijamin oleh ketentuan undang-undang.
"Kaum perempuan cenderung lebih minat hanya berada diranah "dapur, Kasur dan Sumur" namun seiringnya berjalannya waktu, mata rantai kekuasaan terhadap perempuan sudah mulai renggang namun belum maksimal," katanya.
Akmal berharap, dengan adanya workshop ini, pendidikan politik bagi tokoh wanita diharapkan dapat menjadi alat pemutus kekuasaan yang membelenggu partisipasi dan kreativitas perempuan.
Workshop ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kesbangpol Sinjai, Tanhar dan diikuti oleh 50 orang dari perwakilan SKPD, Mahasiswi dan anggota partai politik dari kaum perempuan. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar