Trending

Penarikan Mahasiswa KKN PPL UNM Makassar

MC-SINJAI, Setelah selama 3 bulan lamanya mahasiswa KKN Program Pengenalan Lapangan (PPL) terpadu Universitas Negeri makassar (UNM) Angkatan ke IX melaksanakan kegiatannya di sejumlah sekolah di Kecamatan Sinjai Utara, pada selasa pagi (11/11)  dilakukan penarikan mahasiswa di Aula handayani Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Sinjai.

Acara yang berlangsung sederhana ini sebagai penutup kegiatan KKN PPL UNM ke IX di Kecamatan Sinjai Utara sejak tanggal 11 Agustus 2014 lalu. Kegiatan ini dihadiri oleh Sekertaris daerah Sinjai, H. Taiyeb A. Mapasere, Kadis Dikpora Sinjai, Dra.Hj. Mas Ati dan seluruh peserta KKN PPL UNM.

Kordinator Kabupaten KKN KKL UNM, Muh. Sidik  menyampaikan ungkapan perasaan bangga kepada mahasiswa  dan rasa terima kasih kepada Pemkab Sinjai beserta seluruh jajarannya dengan diberikannya kesempatan melaksanakan KKN di Kecamatan Sinjai Utara.

Disebutkannya, jumlah mahasiswa yang melaksanakan KKN PPL sebanyak 135 orang yang ditempatkan di 10 sekolah SMA/SMP di Kecamatan Sinjai Utara dan 1 Instansi Pemerintah.

Sekertaris Daerah Sinjai,  mengharapkan agar para mahasiswa KKN yang nanti kelak selesai dalam menempuh kuliahnya dapat kembali menerapkan ilmunya untuk di tengah masyarakat. Beliau juga memberi apresiasi kepada seluruh mahasiswa KKN yang telah memberikan sumbangsih dalam bentuk kegiatan pengabdian langsung kepada siswa-siswa yang ada di Sinjai serta memberikan masukan kepada sekolah. (AaNd)

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates