Trending

Wakil Bupati Hadiri Tablgih Akbar 'Semarak Dzulhijjah'

MC-SINJAI, Dewan Muslimah Wahdah Islamiyah Daerah Kabupaten Sinjai  menggelar Tabligh Akbar dengan tema “Dengan Semarak Dzulhijjah 1440 H, Semarak Cinta Dan Pengorbanan”, di Gedung Sinjai Bersatu, Ahad (4/8/19).

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memotivasi peserta untuk ikut serta berpatisipasi dalam berqurban.

Wakil Bupati Sinjai, Hj. Andi Kartini Ottong yang menghadiri acara ini menyampaikan bahwa kegiatan Silaturrahim ini penting dilaksanakan secara rutin untuk menanamkan mindset sejak dini kepada masyarakat khususnya generasi muda mengenai kebaikan-kebaikan dalam berkurban.

“Pemerintah Daerah Kabupaten Sinjai sangat mengapresiasi kegiatan-kegiatan yang sarat agama seperti ini. Mengingat masyarakat Sinjai didominasi oleh generasi muda yang nantinya menjadi cikal bakal Sumber Daya Manusia yang Potensial," katanya. 

Lebih lanjut dikatakan, pentingnya menanamkan pemikiran-pemikiran religius kepada generasi muda tentunya sejalan dengan penghargaan Kota Layak Anak yang diterima oleh Kabupaten Sinjai baru-baru ini.

Kegiatan Sosialisasi ini tjuga sejalan dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Sinjai yang ingin meningkatkan pendidikan dan kesejahteraan anak-anak di Kabupaten Sinjai. 

"Program Rumah Tahfidz Qur’an dan perbaikan Mesjid di beberapa lokasi merupakan contoh dari upaya Pemerintah dalam mendukung peningkatan Ilmu Agama dan moral bagi generasi muda di Kabupaten Sinjai.” Jelasnya.

Dalam kegiatan ini menghadirkan pemateri dan menampilkan pemutaran video kisah keluarga Nabi Ibrahim AS dan Bukti Refleksi Cinta Dan Pengorbanan.

Tabligh Akbar ini dihadiri oleh Perwakilan Dewan Muslimah Wahdah Islamiyah Wilayah Provinsi Sulawesi Selatan serta diikuti oleh para peserta muslimah dari berbagai kalangan di Kabupaten Sinjai. (AaNd kominfo) 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates