Trending

Waspadai Curnak Warga Diminta Aktifkan Kembali Siskamling

MC-SINJAI,Akhir-akhir ini sering terjadi Pencurian Ternak di Kabupaten Sinjai khususnya di desa Barania kecamatan Sinjai Barat. Salah satunya ternak sapi milik Puang Caco yang ditemukan sudah menjadi bangkai dan terpotong beberapa bagian yang ditemukan tak jauh dari rumahnya di dusun Pusanti desa Barania,mewaspadai agar kejadian tersebut tidak terulang lagi, pada hari ini, (Rabu, 11/01/2017) dilaksanakan Rapat Koordinasi yang membahas tentang peningkatan Keamanan di desa

Rapat yang dipimpin Langsung  Camat Sinjai Barat, Andi Paris, Aks, turut hadir pada kegiatan tersebut Danramil 1424-02/Sinjai Barat, Kapten Inf Baharuddin. S, Kapolsek Sinjai Barat diwakili Aiptu Amrullah, Kades Barania, Firman, SH, Babinsa Barania Sertu Munawir, para kepala dusun dan Tokoh Masyarakat, yang dipusatkan di Aula pertemuan desa Barania kecamatan Sinjai Barat kabupaten Sinjai.

Dalam arahannya Danramil Sinjai Barat  Kapten Inf Baharuddin. S menyampaikan agar tidak terjadi pencurian ternak, aparat keamanan dalam hal ini TNI-Polri akan melakukan upaya preventif, dimana bentuk tindakan ini adalah melakukan patroli kedaerah-daerah di wilayah Sinjai Barat yang rawan pencurian ternak sapi, selain itu juga melakukan tindakan represif yaitu menindak dengan tegas pelaku kejahatan, serta melakukan tindakan prentif, yaitu melaksanakan penyuluhan-penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya Sistem Keamanaan Lingkungan.(Zakaria Ridwan)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates