Trending

Bupati Sinjai Resmikan BI Corner

MC-SINJAI, Bupati Sinjai A. Seto Gadhista Asapa meresmikan BI Corner yang berada di Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Sinjai,  Selasa (18/12/18).

BI Corner merupakan bagian dari Perpustakaan Bank Indonesia yang ditempatkan di luar lingkungan Bank Indonesia.

Kepala Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Sulsel Bambang Kusmiarso mengatakan bahwa BI Corner bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang bank sentral kepada masyarakat. Di dalam BI Corner terdapat buku-buku umum maupun buku tentang bank sentral dan buku-buku terkait perekonomian.

"Kami menghadirkan BI Corner untuk mendorong edukasi dan peningkatan kualitas pendidikan melalui penyediaan buku di perpustakaan, sehingga pemahaman masyarakat bahwa BI tidak hanyak melayani tabungan tetapi juga juga hadir untuk mengedukasi masyarakat," katanya. 

Ia menambahkan bahwa dipilihnya Sinjai sebagai daerah kesepuluh launching BI Corner di Sulsel telah melalui berbagai evaluasi dan pertimbangan yang telah memenuhi syarat. 

Sementara itu,  Bupati Sinjai A. Seto Gadhista Asapa sangat menyambut baik keberadaan BI Corner yang ada di Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah. “Dengan adanya BI Corner ini kita berharap pengunjung disini semakin meningkat dan memberikan nuansa baru dalam meningkatkan minat baca masyarakat Sinjai” katanya. 

Bupati Sinjai juga menyampaikan terima kasih kepada Bank Indonesia perwakilan Sulawesi Selatan yang telah memberikan bantuan ini dalam upaya peningkatkan budaya literasi masyarakat yang seiring dengan program kerja perpustakaan dan Arsip Daerah Sinjai. 

"Insya Allah kehadiran BI Corner akan semakin memperkaya pengetahuan masyarakat dalam upaya pemenuhan kebutuhan informasi di Perpustakaan Daerah kabupaten Sinjai," jelasnya. 

Bupati juga berharap kemitraan ini dapat berjalan dengan baik dan dapat meningkatkan pelayanan yang ada untuk menarik para pembaca khususnya pembaca milenial. 

Kegiatan ini dirangkaikan dengan Peresmian pemanfaatan kembali Gedung Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sinjai setelah dilakukan renovasi. (AaNd) 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates