Trending

Tingkatkan Pelayanan, RSUD Sinjai Tambah Dokter Spesialis

MC-SINJAI,  
Dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan rumah sakit, RSUD  Sinjai menambah dua dokter spesialis sebagai tenaga medis profesional.  Dua dokter spesialis tersebut yakni dokter spesialis periodonsia dan dokter spesialis rehabilitasi medis. 

Dokter spesialis periodonsia adalah salah satu spesialisasi kedokteran gigi yang berfokus pada perawatan jaringan penyangga dari gigi. Jaringan penyangga gigi termasuk diantaranya jaringan lunak seperti gusi dan jaringan tidak lunak seperti tulang yang berperan untuk menjaga gigi tetap stabil diatas rahang.

Sedangkan dokter spesialis rehabilitasi medis adalah mampu  membantu seseorang yang mengalami sakit atau cedera untuk mengembalikan kemampuan fisik yang hilang atau rasa trauma. 

Kepala Bidang Pelayanan Medis dan Keperawatan RSUD Sinjai drg. A. Fatmawaty Yusuf saat ditemui, Kamis (15/10/20) menyebutkan bahwa penambahan dokter spesialis merupakan hal yang harus dilakukan. Tujuannya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Dokter spesialis periodonsia melayanai pasie  sari hari Senin sampai Sabtu  mulai jam 8 pagi hingga jam 1 siang, melayani pasien pada hari itu. Sedangkan dokter spesialis rehabilitasi medis hanya melayani dua kali dalam sebulan yaitu setiap hari Sabtu pada pekan kedua dan keempat," ujarnya. 

Selain itu lanjut drg. Fatma, dalam waktu dekat RSUD Sinjai juga kembali akan menambah satu dokter spesialis saraf mebgingat selama ini hanya satu doktwr spesialis sarafyang ada namun pasien yang dilayani cukup banyak. 

"Mulai bulab november kita akan tambah satu lagi dokter saraf unutk memenuhi kebutuhan  pelayanan saraf di RSUD karena selama ini satu dokter yang ada cukup kewalahan dalam menangani banyaknya pasien," tandasnya. 

Hingga saat ini jumlah dokter spesialis yang ada di RSUD Sinjai ada 17 orang baik berstatus defenitif maupun kontrak. Jumlah ini sudah sesuai dengan type C RSUD Sinjai.  

Meski demikian Manajemen Rumah Sakit akan terus meningkatkan jumla dokter yang ada untuk meningkatkan kebutuhan masyarakat sehingga angka rujukan dapat diminimalkan. 

Penambahan jumlah dokter ini merupakan salah satu viai dan misi Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) dalam bidang kesehatan untuk peningkatan kualitas san nutu layanan kesehatan.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates