Trending

Masuki Tahun 2021, ASN Diminta Lebih Inovatif

MC-SINJAI, 
Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) berharap tahun 2021 menjadi energi baru bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk memiliki semangat baru dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. 

Bupati menekankan, agar momentum pergantian tahun 2021 yang baru dilalui dapat menjadi motivasi dan spirit para ASN untuk lebih meningkatkan kinerjanya.

“Saya harap di tahun 2021 ini ada suatu perubahan kinerja yang baik, dengan kinerja yang lebih optimal  tugas kita sebagai abdi negara. Mari di tahun ini kita lebih semangat lagi, karena mau tidak mau kita dituntut untuk melakukan inovasi dan kreativitas ditengah pandemi saat ini, " ujarnya, Sabtu (2/01/21).

Lebih lanjut dikatakan,  selama tahun 2020 berbagai tantangan dan hambatan sehingga beberapa program pembangunan tertunda sehingga Bupati ASA berharap program yang tertunda bisa terlaksana pada tahun ini terkhusus membantu masyarakat agar tetap sehat dalam masa pandemi dan perekonomian tetap jalan. 

Putra Mantan Bupati Sinjai dua periode A. Rudiyanto Asapa ini juga mengingatkan para aparatur Pemkab Sinjai untuk terus berbenah dan meraih prestasi sebab di tahun ini berbagai agenda yang akan dilaksanakan.

"Semoga kita semua bisa diberikan  kesehatan dalam masa pandemi,  semoga tidak ada lagi hambatan dan covid ini segera bisa teratasi dengan adanya vaksin. Kita berharap program bisa terlaksana sehingga bisa mewujudkan visi dan misi  Pemkab Sinjai 2018-2023 yang tujuannya tidak lain untuk mensejahterakan masyarakat Sinjai, " harapnya.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates