Trending

Bupati ASA Harap Keterlibatan Seluruh Unsur Untuk Penanganan Covid-19

MC-SINJAI, 
Menindaklanjuti hasil rapat virtual yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy beberapa waktu lalu yang diikuti oleh Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), Pemkab Sinjai menggelar rapat Penanganan Covid-19.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Bupati ASA dan dihadiri oleh Wakil Bupati Sinjai Hj. A. Kartini Ottong,  Sekda Sinjai Akbar,  para forkopimda,  para Pejabat Lingkup Pemkab Sinjai,  pimpinan instansi vertikal,  BUMN/BUMD, para pelaku usaha, para Ketua Organisasi serta stakeholder lainnya di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai,  Selasa siang (24/8/2021).

Dalam arahannya, Bupati ASA menyampaikan bahwa penanganan pandemi Covid-19 yang melanda lebih dari setahun terakhir ini bukan hanya tugas dari pemerintah melainkan dibutuhkan kerjasama dari seluruh unsur yang ada didaerah. 

Hal ini kata ASA,  yang menjadi penekanan Presiden Joko Widodo melalui Kementerian PMK agar supaya penanganan Covid-19 ini ditangani dengan kolaborasi dan gotong royong dari seluruh stakeholder yang ada. 

Melalui pertemuan ini Bupati berharap ada kesamaan persepsi dan menyatukan langkah dengan gerakan solidaritas dan gotong royong untuk penanganan Covid-19 sehingga lebih terarah.

"Kita harap dari rapat ini kami ajak seluruh pihak mulai dari Pemda, akademisi,  swasta,  BUMN/BUMD, organisasi dan komunitas yang ada untuk bersama-sama menanggulangi Covid-19. Dengan bantuan seluruh pihak semoga pandemi ini bisa segera kita tangani bukan hanya dari masalah kesehatannya tetapi juga dampak yang timbulkan seperti dampak sosial dan ekonomi masyarakat,"  pungkasnya. 

Menanggapi hal tersebut, pimpinan Bank Sulselbar cabang Sinjai Muh. Anas menyambut baik adanya penguatan kolaborasi ini dalam rangka bersama-sama menangani Covid-19.

"Kami tetap merupakan bagian dari pemerintah sehingga tentunya kami berkewajiban membantu Pemda apa yang menjadi kebutuhan dalam penanganan Covid-19. Kita siap komunikasikan dengan baik apa yang perlu kami bantu buat Pemda dalam masa pandemi ini, " jelasnya.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates