Trending

Sinjai Kebagian 400 paket Sembako dari Pemprov Sulsel

MC-SINJAI, 
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai menjemput bantuan jaring pengaman sosial penangaman Covid-19 berupa paket sembako dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan (Sulsel).

Bantuan paket sembako itu diserahkan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulsel bersama anggota Forkopimda Sulsel kepada Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) yang diwakili Kadis Sosial Sinjai, Andi Muhammad Idnan di ruang pola Kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Senin (23/8/2021)

Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, bantuan paket sembako tersebut merupakan bantuan dari Pelaku Usaha/BUMN/BUMD Lingkup Sulsel, melalui dana Corporate Social Responsibility (CSR).

Menurut Andi Sudirman, ada sebanyak 17 organisasi yang terlibat atau berpartisipasi dalam bantuan paket sembako ini, dengan total bantuan 10.500 paket sembako.

"Jadi ini merupakan kontribusi dari BUMN yang terhimpun dalam forum Fasilitator yang telah kami bentuk sebelumnya dalam penanganan Covid-19," ungkapnya.

Plt Gubernur berharap, bantuan paket sembako ini tepat sasaran kepada warga yang belum pernah sama sekali menerima bantuan. Tidak ada tumpang tindih terkait data warga selaku penerima.

"Silahkan koordinasikan, kita harap ini menjadi awal dari kontribusi para pelaku usaha dan BUMN/BUMD kita di Sulsel," harapnya.

Di tempat yang sama, Kadis Sosial Sinjai, Andi Muhammad Idnan, menjelaskan jika Kabupaten Sinjai mendapat jatah 400 paket sembako.

Bantuan rencananya akan segera disalurkan oleh Bupati ASA, setelah paket sembako tiba di Kabupaten Sinjai melalui Bank Sulselbar Cabang Sinjai.

"Alhamdulillah Sinjai dapat 400 paket meski kita usulkan 1.000 lebih, tapi dengan jumlah itu sudah sangat luar biasa," pungkasnya.

Sementara itu Bupati ASA, bantuan yang akan disalurkan ke warga Sinjai yang belum sama sekali mendapatkan bantuan baik dari pemerintah pusat, Provinsi dan pemerintah daerah ini menjadi harapan pengembangan ekonomi nasional.

"Dengan bantuan mudah-mudahan dapat membantu masyarakat yang terkena dampak Covid-19 sehingga upaya pemulihan ekonomi nasional yang dicanangkan pemerintah berjalan sesuai yang diharapkan," harapnya.

Pihaknya pun mengaku akan segera menindaklanjuti harapan Plt Gubernur Sulsel untuk menjadi fasilitator dalam membentuk forum sinergitas antara pelaku usaha, BUMN/BUMD dalam rangka membantu masyarakat yang tidak pernah mendapatkan bantuan apa-apa.

"Inshaa Allah segera kita tindaklanjuti dan kita jadwalkan dalam waktu dekat dengan mengundang pelaku usaha serta instansi Vertikal BUMN/BUMD. Ini semua untuk membantu masyarakat yang belum mendapatkan bantuan sama sekali," jelasnya.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates