Trending

Penderita DBD di Sinjai capai 102 Orang

MC-SINJAI, Hingga pertengahan bulan februari ini jumlah penderita Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Sinjai terus meningkat dan telah mencapai 102 kasus. 

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Sinjai, dr. Andi Suryanto Asapa, Senin (15/2). Menurutnya jumlah ini diprediksikan akan terus meningkat hingga di bulan maret mendatang.

"Dari 99 minggu lalu sekarang menjadi 102 orang, kemudian ada satu yang meninggal dunia," katanya.

Kasus ini terbanyak berada di Desa Gareccing Kecamatan Sinjai Selatan yang sudah mencapai 21 orang yang didominasi oleh anak-anak.

Untuk mengantisipasi hal tersebut pihaknya telah mencanangkan program satu rumah satu juru pemantau jentik (jumantik). Sebelumnya juga Dinas kesehatan telah membagikan abate kepada masyarakat dan melakukan fogging.

Andi Suryanto menambahkan bahwa dalam menanggulangi DBD, masyarakat jangan hanya mengandalkan pengasapan atau fogging saja. Karena fogging hanya membunuh nyamuk dewasa, sedangkan jentik nyamuk tidak mati karena pengasapan. 

“Intinya jaga lingkungan dengan pola 3M agar tidak menjadi sarang nyamuk,” jelasnya.

Pekan lalu, Pemerintah daerah Sinjai telah menetapkan kasus DBD di Sinjai sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB) dan menggratiskan perawatan pasien DBD di Rumah sakit dan seluruh puskesmas yang ada di Sinjai. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates