Trending

Jelang Pilkada, Wartawan Diminta Netral Dalam Pemberitaan

MC-SINJAI, Peran media sangat penting dalam menyukseskan Pilkada 2018 mendatang, wartawan diminta harus netral dan berimbang dalam melakukan pemberitaan menyangkut pilkada.

Hal tersebut disampaikan oleh Sekertaris Daerah Sinjai, H. Taiyeb A. Mappasere ketika memberikan arahan pada pelantikan Pengurus Pokja Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kabupaten Sinjai, di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai, Sabtu (15/7).

Menurut H. Taiyeb,  media harus bersikap netral, sebab informasi yang disampaikan merupakan ranah publik, apa yang diberitakan akan menjadi penilaian tersendiri bagi masyarakat.

"Tahun ini dan tahun depan adalah merupakan tahun politik, dimana peran wartawan sangat besar disini. Marilah independen dalam pemberintaan jelang pilkada," ajaknya.

Sekda juga mengajak para wartawan untuk selalu menciptakan suasana yang sejuk dan kondusif melalui pemberitaan yang obyektif dan tidak kontroversi.

"Tolong bantu kami dalam menciptakan suasana sejuk, damai dan kondusif. Semoga situasi seperti ini tetap terjaga hingga pelaksanaan pilkada," pintanya.

Dalam kesempatan tersebut, Sekertaris PWI Propinsi Sulsel  Muh. Anwar Sanusi melantik pengurus PWI  dan Pokja Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kabupaten Sinjai.

Mereka yang dilantik adalah Drs. H. Mudarak Dahlan (Ketua), Sekertaris Drs Maulana Rahim dan Bendahara A. Agil Prawira serta sejumlah Seksi-seksi.

Pelantikan ini turut dihadiri oleh  Dandim 1424 Sinjai Letkol Czi Gunawan Susianto, Asisten III Setdakab Sinjai, Drs.H. Akmal, Staf Ahli Bupati Sinjai bidang SDM, H.Muh. Irvan serta sejumlah pejabat lingkup Pemkab Sinjai. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates