Rombongan Pansus III DPRD dan Diskominfo Sinjai disambut Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani |
MC-SINJAI, Panitia Khusus (Pansus) III DPRD dan Dinas Kominfo & Persandian Kabupaten Sinjai mengunjungi Kabupaten Luwu Utara, Kamis (1/11/18) sehubungan dengan konsultasi terkait Rancangan Peraturan Daerah tentang Retribusi Pengendalian Menara Telekomunikasi yang saat ini dalam tahap pembahasan.
Kunjungan ini dipimpin oleh Ketua Pansus III Dr. Hj. Fitrawati A.Fajar dan diterima secara resmi oleh Sekertaris Daerah Luwu Utara Abdul Mahfud didampingi Kepala Dinas Kominfo Luwu Utara Arief R Palallo.
Kadis Kominfo dan Persandian Sinjai H. Firdaus saat ditemui di Ruang Kerjanya, Jumat (2/11/18) mengatakan bahwa kunjungan ini dilakukan untuk menambah referensi dan sebagai bahan pembanding termajt ranperda yang saat ini dibahas oleh Pemerintah dan DPRD Sinjai.
"Jadi kami melakukan kunjungan kerja bersama dengan Pansus DPRD Kabupaten Sinjai untuk menambah referensi dan kami juga akan melakukan kajian kembali terkait dengan ranperda retribusi menara telekomunikasi yang sementara kita susun," katanya.
Dipilihnya Luwu Utara sebagai lokasi kunjungan konsultasi sebab Luwu Utara dinilai sukses dalam menerapkan perda tersebut dan memiliki wilayah yang mirip dengan kondisi wilayah Kabupaten Sinjai.
Firdaus juga menuturkan pihaknya telah banyak memperoleh informasi pada kunjungannya kali ini terkait PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi) Luwu Utara yang merupakan terbaik di Sulsel serta Command Center yang akan aegera dilaunching.
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani yang menyambut rombongan di ruangan Command Center mengatakan bahwa masyarakat punya hak untuk tahu setiap kegiatan Pemerintah Daerah.
Kehadiran Command Center yang digagas Dinas Kominfo Luwu Utara kata Indah diharapkan dapat segera dirasakan manfaatnya utamanya dalam keterbukaan informasi publik dan pelayanan kepada masyarakat sebab hakikatnya tekhnologi hadir mempermudah dan mempercepat pelayanan. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar