MC-SINJAI, Pemerintah Desa (Pemdes) Saotengah Kecamatan Tellulimpoe menetapkan alokasi Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar 30 persen dari jumlah APBD Desa
Penetapan tersebut, dilakukan dalam musyarawarah di Aula Kantor Desa Saotengah, beberapa hari yang lalu.
Tidak hanya membahas tentang alokasi anggaran, rapat tersebut juga membahas para penerima BLT dan program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) perluasan agar tepat sasaran dan dilakukan secara transparan.
“Data yang dikumpulkan di setiap dusun masing masing itu kita musyawarahkan dan klarifikasi siapa siapa saja yang layak untuk menerima bantuan agar tepat sasaran, " kata Kepala Desa Saotengah Hariyanto saat dialog dalam program "APDESI" di Studio Sinjai TV, Rabu (13/5/20).
Dia menjelaskan jika hal tersebut, dilakukan untuk menghindari adanya kecemburuan sosial yang terjadi di masyarakat terkait para penerima bantuan tersebut.
Lebih jauh, dirinya mengatakan usai melakukan proses klarifikasi dan kroscek penerima manfaat, pihaknya langsung mengfinalisasi data para penerima tersebut.
“Sebelum data itu difinalkan, kita lakukan kroscek data terlebih dahulu dan alhamdulillah hasil rapat musyawarah mengenai BLT dan BPNT perluasan di Desa Saotengah berjalan dengan aman dan lancar dan di finalkan langsung,” jelas Hariyanto.
Dari hasil musyawarah tersebut disepakati ada 167 Kepala Keluarga (KK) penerima BLT dengan total anggaran sebesar dari dana desa Rp 300,6 Juta.
"Data ini dalam tahap verifikasi di Pemerintah Kabupaten sebelum dilakukan pengesahan dan Insya Allah kalau tidak ada halangan, pekan depan sudah disalurkan, " katanya.
Sementara untuk penerima BPNT Perluasan sebanyak 170 KK yang rencananya Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) BPNT akan dibagikan Kamis besok (14/5/20) di Kantor Desa Saotengah.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar