MC-SINJAI, Direktur Jenderal Perikanan Tangkap Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Syarif Hijaya berdialog dengan para nelayan Sinjai di Aula Pertemuan Kompleks PPI Lappa, Senin (28/8).
Kunjungan Dirjen didampingi oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Prov.Sulsel, Ir.Sulkaf S.Latief,MM bersama Bupati Sinjai, Ketua DPRD Sinjai dan Dandim 1424 Sinjai.
Bupati Sinjai,H.Sabirin Yahya,S.Sos dalam sambutannya menyampaikan bahwa salah satu kendala yang dialami nelayan Sinjai adalah pengurusan Surat Izin Penangkapan Ikan (SIPI) yang kini harus di Propinsi.
Bupati mengharapkan agar Dirjen Perikanan Tangkap dapat memberikan segala solusi yang dihadapi oleh para nelayan Sinjai.
Dirjen Perikanan Tangkap Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Syarif Hijaya dalam sambutannya mengakui bahwa pengurusan surat kapal menjadi keluhan para nelayan.
Menurutnya, pengalihan pengurusan suray kapal ke propinsi akibat adanya undang-undang otonomi daerah dimana sebagian wewenang kabupaten/kota dialihkan ke propinsi.
Namun ia berjanji untuk memudahkan pengurusan surat kapal ini pihaknya akan membentuk gerai di Kabupaten Sinjai.
"Kita akanb tempatkan petugas disini untuk mengurus segala dokumen kapal nelayan sehingga mereka tidak mesti ke Makassar lagi," ujarnya.
Beberapa keluhan nelayan lainnya, pihaknya berjanji akan membawa anspirasi para nelayan ke pusat untuk ditindaklanjuti. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar