Kepala Rutan Sinjai, A.Md.IP, SH, MSi |
MC-SINJAI, Kabar gembira bagi seluruh putra dan putri terbaik di Bumi Panrita Kitta. Pasalnya, Kementerian Hukum dan HAM RI membuka penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2017. Khusus Rumah tahanan (Rutan) Kelas IIB Sinjai mendapat jatah 10 orang.
Kepala Rutan kelas IIB Sinjai, Akbar Amnur saat ditemui, Rabu (23/8) mengatakan bahwa dari 10 jatah CPNS di Rutan Sinjai terdiri dari pria 8 orang, dan perempuan 2 orang, difokuskan untuk tenaga pengamanan (sipir). Jumlah ini katanya masih jauh dari kebutuhan namun pihaknya bersyukur dengan adanya penerimaan ini.
”Sebetulnya Rutan Sinjai masih kekurangan 20 orang, apalagi ada yang tahun ini pensiun, namun setidaknya ini akan menutupi kekurangan personel kami” terang dia.
Dengan jatah CPNS yang terbatas tersebut, Kepala Rutan Sinjai berupaya untuk mengoptimalkan tenaga personil, dimana saat ini jumlah tenaga yang ada di Rutan Sinjai hanya mencapai 40 orang.
Akbar juga mengajak kepada putra-putri Sinjai khususnya yang lulusan SMA agar mau bergabung menjadi pegawai rutan Sinjai. "Jika ada niat untuk menjadi pegawai rutan disertai dengan panggilan jiwa silahkan penuhi syarat yang ditentukan," jelasnya.
Pendaftaran dibuka sejak tanggal 1 hingga 31 Agustus 2017. Pendaftaran terpusat secara online dimana pelamar harus melalui saringan awal yakni seleksi administrasi. Kemudian bagi yang lulus harus melewati seleksi kompetensi dasar (SKD) dengan sistem computer assisted test (CAT). Kemudian mengikuti seleksi kompetensi bidang (SKB) sesuai formasi masing-masing. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar