MC-SINJAI, Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 71, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB sinjai menggelar berbagai macam perlombaan olahraga tradisional yang melibatkan seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan.
Kegiatan ini mengundang reaksi seluruh keluarga Besar Rutan Sinjai. Mereka sangat antusias mengikuti kegiatan sekali setahun tersebut. Selain itu petugas rutan ikut berbaur dengan para warga binaan dalam mengikuti lomba tersebut.
Salah satu Warga Binaan Rutan Sinjai, Muh. Natzir mengaku senang mengikuti berbagai lomba yang diadakan oleh pihak rutan Sinjai. Meski kegiatan ini tiap tahun digelar namun ia merasakan suasana yang berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya.
"Kami senang mengikuti lomba ini, karena suasana tahun ini sangat meriah dan semarak, semoga kegiatan seperti ini rutin digelar disini," kata terpidana kasus narkoba ini.
Kepala Rutan Kelas IIB Sinjai, Akbar Amnur mengatakan, dengan adanya kegiatan seperti ini diharapkan dapat menghilangkan stres dan kejenuhan seluruh warga binaan.
“Perlombaan ini dalam rangka menyambut dan memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 71, dalam kegiatan ini semua dilibatkan, mulai dari Pegawai, Ibu-ibu Dharma Wanita dan seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan”, jelasnya.
Disamping itu melalui momen ini diharapkan sebagai ajang silaturrahim antar sesama. “Walau mereka di sini statusnya sebagai narapidana namun hak mereka untuk memperingati hari kemerdekaan tetap kami berikan,” pungkas Akbar.
Dari pantauan di halaman Rutan Sinjai, para warga binaan nampak serius dan bergembira dalam mengikuti setiap lomba sebab mereka juga dihibur dengan alunan musik.
Berbagai lomba yang dilaksanakan diantaranya, sepakbola futsal, Bola Volly, lari karung, lari kelereng, terompah, tarik tambang, panjat pinang dan jenis olahraga lainnya. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar