MC-SINJAI. Untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang
dasar-dasar pengolahan sampah, dan kampung hijau, Kantor Lingkungan Hidup
Sinjai, melaksanakan bimbingan teknis di
Gedung PKK, Rabu (15/04) pagi tadi.
Sekretaris Daerah Sinjai. H. Tayyeb A Mappasere, saat membuka
kegiatan ini berharap kegiatan tersebut mampu menghasilkan kader lingkungan dan fasilitator yang dapat membina
dan memotivasi masyarakat untuk turut berperan aktif menangani persampahan.
Sementara itu Kepala Kantor Lingkungan Hidup, Firdaus, dalam laporannya
mengatakan bimtek ini bertujuan untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan
nyaman di masyarakat. dengan partisipasi aktif dari seluruh masyarakat,
khususnya dalam pengelolaan sampah, diharapkan lingkungan hijau yang asri
seperti yang kita dambakan akan terwujud secara luas di kabupaten sinjai.(L2)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar