MC-SINJAI.Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, H.Taiyeb A.Mappasere,SH memimpin
Rapat Koordinasi Komisi Pengawasan Pupuk dan Pestisida (KP3) yang
berlangsung di Ruang Rapat Sekda, Senin (20/4).
Rapat tersebut
dihadiri oleh Dandim 1424 Sinjai, perwakilan dari Polres Sinjai, Anggota
KP3, Produsen Pupuk, Koordinator Penyuluh, Para Distributor dan
Pengecer Pupuk se-Kabupaten Sinjai.
Dalam rapat tersebut membahas tentang antisipasi meningkatnya kebutuhan
pupuk menghadapi musim tanam April-September 2015, serta bagaimana
langkah yang dilakukan guna mendapatkan hasil yang maksimal dalam
swasembada tanam.
Sekda mengungkapkan bahwa sejumlah persoalan yang dihadapi saat ini adalah meningkatnya harga beras, harga pupuk yang melonjak naik, menigkatkan peran penyuluh, serta ketepatan waktu produsen dalam menyalurkan pupuk.
Sementara itu, Dandim 1424
Sinjai, Letkol Inf.Maskun Nafik menyampaikan bahwa untuk mendorong
kesejahteraan pangan, kita harus mendorong masyarakat untuk lebih
maju.Dengan luasnya lahan yang tersedia membuat kita harus menyiapkan
saluran irigasi yang memadai.
Dalam rapat tersebut, Sekda
mengharapkan agar sejumlah stakeholder meningkatkan kerjasama dan
koordinasi serta sosialisasi kepada masyarakat(Zakaria Ridwan)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar