Trending

DANDIM 1424 Sinjai Jadi Pemateri Sosialisasi dan Advokasi berbagai Peraturan Pemerintah bidang Pendidikan

MC-SINJAI,Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga kabupaten Sinjai melaksanakan Sosialisasi dan Advokasi berbagai Peraturan Pemerintah bidang Pendidikan yang dipusatkan di Gedung Pertemuan Hj. Andi Sima Jln. Dr. Hamka kelurahan Biringere kecamatan Sinjai Utara kabupaten Sinjai, (Selasa, 04 Oktober 2016). Dandim 1424/Sinjai, Letkol Inf Maskun Nafik, S.H mendapat kesempatan menjadi narasumber dengan membawa topik “Peranan Kodim Dalam Bidang Pendidikan” di depan ratusan Kepala Sekolah SMA/Sederajat, SMP/Sederajat dan SD.

Dalam materinya Dandim 1424/Sinjai menyampaikan bahwa TNI khususnya Kodim selain mempunyai tugas OMP juga mempunyai tugas OMSP salah satunya membantu Pemerintah di bidang pendidikan,   beliau juga menambahkan bahwa Kodim 1424/Sinjai sedang gencar-gencarnya melaksanakan kegiatan untuk mengentaskan buta aksara antara lain Motor Babinsa yang digunakan menjadi Perpustakaan keliling, menjadi Irup disekolah-sekolah, memberikan latihan PBB/PPM, Paskibraka dan pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika. Dandim juga mengingatkan agar tenaga pendidik wajib mewaspadai dengan Proxy War seperti Radikalisme, Narkoba dan Medsos.

Diakhir kegiatan Dandim mengapresiasi kinerja tenaga pendidik karena tanpa mereka kita ini tidak ada apa-apanya, sekaligus menyempatkan diri pamitan diakhir masa jabatan beliau.(Zakaria Ridwan)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates