MC-SINJAI, Pengurus baru Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Sinjai punya tekad kuat membangkitkan prestasi di masa mendatang.
Keseriusan ini dibuktikan dengan mengajak para Pelajar tingkat SMP dan SMA/Sederajat untuk mendaftarkan diri bagi mereka yang memiliki niat sebagai petinju.
Wakil Ketua Pertina Sinjai, A. Mursalim, Rabu (15/8/18) mengatakan bahwa pihaknya saat ini tengah membuka pendaftaran calon petinju bagi pelajar yang nantinya akan dibina sebagai petinju handal.
"Kami mengajak kepada kalangan pelajar khususya yang hoby dan bakat olahraga tinju untuk mendaftarkan diri di Sekertariat Petina Sinjai di Tanassang," ungkapnya.
Mursalim menambahkan bahwa meski olahraga ini kurang diminati oleh warga Sinjai, namun sudah ada beberapa pelajar yang tertarik untuk menggeluti olahraga ini.
Ia berharap di Kabupaten Sinjai akan lahir atlet-atlet Tinju yang berprestasi dan mewakili Sinjai baik di ajang kejuaraan lokal hingga nasional. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar