MC-SINJAI. Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Setdakab Sinjai menggelar pelatihan keprotokoleran di Ruang Pola Lama Kantor Bupati Sinjai, Selasa (06/09).
Acara ini dibuka oleh Sekretaris Daerh Sinjai, H. Tayyeb A Mappasere sekaligus sebagai Pembina DWP Unit Setdakab Sinjai.
Dalam arahannya sekda mengatakan para ibu Darma Wanita agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik agar setelah pelatihan, dapat menyiapkan dan melakukan suatu acara dan nantinya akan terlihat dan tertata dengan baik.
Menurutnya kesuksesan sebuah acara bukan dilihat dari hal-hal yang besar tetapi dari hal yang kecil, seperti manajemen waktu, diperlukan manajemen waktu di masing-masing pola kerja.
"Jangan sampai hanya karena manajemen waktu yang buruk akan menyebabkan kegagalan persiapan ataupun pelaksanaan di masing-masing pola kerja sehingga acaranya gagal". Ujarnya.
Selain itu Sekda juga berharap kedepannya DWP Unit Setdakab Sinjai dapat membuat suatu kegiatan yang lebih bermangaat bagi masyarakat luas serta melakukan kegiatan yang bekerja sama dengan sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah yang ada di Sinjai,
"Jangan sampai hanya karena manajemen waktu yang buruk akan menyebabkan kegagalan persiapan ataupun pelaksanaan di masing-masing pola kerja sehingga acaranya gagal". Ujarnya.
Selain itu Sekda juga berharap kedepannya DWP Unit Setdakab Sinjai dapat membuat suatu kegiatan yang lebih bermangaat bagi masyarakat luas serta melakukan kegiatan yang bekerja sama dengan sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah yang ada di Sinjai,
Pembukaan pelatihan dihadiri oleh ketua DWP Unit Setdakab Sinjai, Hj. Nikma A. Tayyeb dan diikuti oleh ibu - ibu DWP Unit Setdakab Sinjai, dan DWP unit Kecamatan se Kabupaten Sinjai serta para camat. (L2).
Tidak ada komentar :
Posting Komentar