MC-SINJAI, Bupati Sinjai H. Sabirin Yahya meninjau pembangunan Proyek air baku di Kelurahan Pasir Putih Kecamatan Sinjai Borong, Senin (7/12).
Kunjungan orang nomor satu di Kabupaten Sinjai tersebut turut didampingi Direktur PDAM Kabupaten Sinjai, Ketua DPRD Sinjai, Forum Komunikasi Pumpinan Daerah (forkopimda) Sinjai, Camat Sinjai Borong dan beberapa pejabat lainnya.
Bupati Sinjai H. Sabirin Yahya mengatakan bahwa, proyek air bersih yang bersumber dari Sungai Balantieng sudah mengalir hingga ke bak penampungan/reservoar yang ada di Kelurahan pasir Putih Kecamatan Sinjai Borong, dan bahkan sudah sampai ke Sinjai Selatan.
"Insya Allah dalam waktu singkat air bersih ini nantinya sampai ke kota Sinjai dan di lima kecamatan lainnya, saat ini dalam tahap pemasangan pipa," katanya.
Dengan dibangunnya proyek yang didanai oleh Kementerian PU dan Perumahan Rakyat tersebut kebutuhan air bersih yang selama ini masih dikeluhkan sebagian masyarakat Sinjai akan terpenuhi. Untuk itu, Bupati Sinjai mengajak kepada masyarakat agar memelihara bangunan yang sudah ada.
Sekedar informasi, Sungai Balantieng yang terletak di Desa Bontotanga Kecamatan Sinjai Borong memiliki debit air 700 liter perdetik dan sungai tersebut tidak pernah kering meski musim kemarau melanda. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar