MC-SINJAI,Sejumlah anggota tim penggerak PKK utusan desa/kelurahan dan
kecamatan se-Kabupaten Sinjai mengikuti pelatihan keterampilan daur
ulang limbah yang digelar oleh Tim Penggerak PKK bekerjasama dengan
Badan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Sinjai yang berlangsung di
Gedung PKK Kabupaten Sinjai, Selasa (8/12).
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sinjai, Ny.Rahmatiah Sabirin Yahya dalam sambutannya pada acara pembukaan menyampaikan
bahwa anggota tim penggerak PKK agar senantiasa berperan aktif sebagai
garda terdepan serta ikut berpartisipasi dalam berbagai program
pemerintahan dimana tim penggerak PKK adalah mitra kerja pemerintah
tentunya harus ikut berperan sehingga produksi hasil keterampilan
pemanfaatan daur ulang limbah yang bahan bakunya dari botol plastik
menjadi barang-barang yang bernilai ekonomi dan dapat menambah
pendapatan keluarga.
“Gerakan PKK yang selama ini telah kita laksanakan dengan baik perlu
semakin ditingkatkan melalui berbagai kegiatan dari 10 program pokok PKK
yang terbagi ke dalam diagram 4 pokja.Hal ini berarti, dalam
pelaksanaan gerakan PKK harus lebih realistis dan mengandalkan kapasitas
kemampuan yang kita miliki”,jelasnya.(Zakaria Ridwan)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar