MC-SINJAI,Memperingati Hari Relawan SulSel, PMI Cabang Sinjai menggelar Kemah
Bakti Relawan (KBR) yang dipusatkan di Lapangan Sinjai Bersatu. Kamis (24/12) dan di buka secara resmi oleh
Bupati Sinjai, H. Sabirin Yahya.
Hadir Dalam Kegiatan Kemah Bakti Ketua PMI Cabang Sinjai, Drs. Akbar Mukmin, Wakil Ketua, Bidang
Relawan PMI SulSel, H. Idris faisal kadir SH. MH dan Kasdim 1424
Sinjai.
Ketua panitia pelaksana, Dra.
Hj, Mas Ati mengatakan kegiatan ini diikuti
kurang lebih 1000 peserta baik PMR Mula (SD), Madia (SMP) maupun SMA
(Wira).
"Semua sekolah kita
libatkan dan insyaallah kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari
hingga 26 desember 2015", Ungkap Mas Ati yang juga pengurus PMI Cabang
Sinjai,kegiatan ini diharapkan dapat membangun rasa
kebersamaan serta solidaritas yang tinggi demi tercapainya tujuan PMR.
Sementara itu, Bupati Sinjai saat membuka kegiatan kemah bakti relawan agar PMI Cabang Sinjai dapat lebih siap dalam
menghadapi segala bentuk bencana yang sewaktu-waktu dapat terjadi.
"Sinjai sendiri termasuk daerah yang rawan bencana, olehnya itu mari
untuk tingkatkan kewaspadaan kita dan terus melakukan pembinaan dan
pengembangan kapasitas bagi relawan PMI yang ada, agar nantinya mereka
lebih siap dan tanggap terhadap bahaya bencana", Jelasnya.(Zakaria Ridwan)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar