MC-SINJAI,Bupati Sinjai H. Sabirin Yahya, S.Sos menerima penghargaan dari
Menteri Hukum dan HAM RI Yasona H. Laoly untuk ketiga kalinya, hari ini
di Gedung Graha Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM Jl. HR. Rasuna Said
Jakarta (11/12)
Penghargaan ini didasarkan dengan dipenuhinya
kriteria-kriteria sebagai Kabupaten/Kota Peduli HAM . Di Propinsi
Sulawesi Selatan hanya 3 kabupaten yang mendapatkan penghargaan ini,
yakni Sinjai, Luwu dan Enrekang.
Menteri Hukum dan HAM menyatakan bahwa penghargaan ini merupakan hasil
evaluasi dan penilaian terhadap kepedulian Kabupaten/Kota dalam pemajuan
dan pemenuhan Hak Asasi Manusia “Walikota dan Bupati yang mendapat
penghargaan ini adalah mereka yang sukses memajukan daerah dengan
mengutamakan pemenuhan HAM baik hak hidup, hak mengembangkan diri, hak
atas kesejahteraan, hak atas rasa aman dan hak perempuan.
H. Sabirin Yahya mengatakan “ Alhamdulillah kami berterima kasih atas
penghargaan ini. Beberapa penghargaan yang diterima oleh Pemerintah
Kabupaten Sinjai tahun 2015 ini adalah hasil kerja keras dan kebersamaan
Pemerintah dengan masyarakat Sinjai. Kami bekerja untuk bukan untuk
mengejar penghargaan, tetapi kami bekerja untuk kesejahteraan rakyat
melalui program dan kegiatan pembangunan daerah.(Zakaria Ridwan)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar