MC-SINJAI, Hari raya Idul Adha 1438 H menjadi momen bahagia bagi umat muslim di seluruh tanah air. Hal yang sama juga dirasakan jamaah Masjid Jami Nailul Ma'ram Kelurahan Lappa Kecamatan Sinjai Utara yang menyembelih 5 ekor sapi kurban.
Panitia Mesjid Jami Nailul Ma'ram, Nasir saat ditemui usai pelaksanaan shalat ied, Jumat(1/9) mengatakan bahwa 5 ekor sapi yang akan disembelih ini merupakan patungan dari jemaah yang berada di sekitar mesjid.
Alhamdulillah 5 ekor sapi akan kita poting hari ini, dua ekor setelah shalat ied dan 3 ekor lagi nanti setelah shalat jumat," jelasnya.
Daging sapi ini akan diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu khususnya yang berdomisili di kelurahan Lappa
"Kita di sini panitia memfasilitasi jamaah yang berkurban, kita sudah memberikan yang terbaik. Kita juga berterimakasih pada jamaah yang berkurban, semoga kebersamaan dalam mengelola daging kurban di tahun ini menjadi lebih baik juga untuk kedepannya," pungkasnya.
Panitia sendiri menggelar salat Idul Adha di pelataran masjid. Bertindak selaku khatib, yakni Chaerul Tasnim Ilham dan selaku Imam yakni Sulaiman. (Aand)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar