MC-SINJAI, Dinas
Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Sinjai menggelar
sosialisasi sinkronisasi data aplikasi peserta Ujian Nasional (UN)
tingkat Sekolah Dasar (SD) dan sederajat.
Kegiatan yang berlangsung di Wisma Hawai Sinjai, Senin (19/1) ini dihadiri oleh ratusan Kepala SD, Guru maupun operator sekolah yang ada di Sinjai.
Kepala Disdikpora Sinjai, Dra.Hj. Mas Ati mengatakan, kegiatan ini sangat penting dilaksanakan karena masih adanya puluhan SD yang belum melakukan verifikasi data calon peserta ujian nasional untuk tahun 2015-2015.
"Kegiatan ini tidak termasuk program kami ditahun ini akan tetapi masih banyak sekolah yang belum mengimput datanya akibat kurang paham dan datanya eror sehingga ini harus kami lakukan," katanya.
Dalam kegiatan seluruh operator sekolah diajarkan melengkapi isian pada semua kolom yang masih kosong sesuai petunjuk pengisian yang terdapat dalam program aplikasi BIOS UN tahun pelajaran 2014-2015.
Mas Ati berharap seluruh Kepala Sekolah maupun operator sekolah dapat memahami prosedur pengisian data siswa yang akan dikirim ke Puspendik secara online, mengingat tidak alama lagi ujian akan dilaksanakan. (AaNd)
Kegiatan yang berlangsung di Wisma Hawai Sinjai, Senin (19/1) ini dihadiri oleh ratusan Kepala SD, Guru maupun operator sekolah yang ada di Sinjai.
Kepala Disdikpora Sinjai, Dra.Hj. Mas Ati mengatakan, kegiatan ini sangat penting dilaksanakan karena masih adanya puluhan SD yang belum melakukan verifikasi data calon peserta ujian nasional untuk tahun 2015-2015.
"Kegiatan ini tidak termasuk program kami ditahun ini akan tetapi masih banyak sekolah yang belum mengimput datanya akibat kurang paham dan datanya eror sehingga ini harus kami lakukan," katanya.
Dalam kegiatan seluruh operator sekolah diajarkan melengkapi isian pada semua kolom yang masih kosong sesuai petunjuk pengisian yang terdapat dalam program aplikasi BIOS UN tahun pelajaran 2014-2015.
Mas Ati berharap seluruh Kepala Sekolah maupun operator sekolah dapat memahami prosedur pengisian data siswa yang akan dikirim ke Puspendik secara online, mengingat tidak alama lagi ujian akan dilaksanakan. (AaNd)