MC-SINJAI, Kampung KB merupakan inovasi strategis untuk dapat mengimplemantasikan kegiatan-kegiatan prioritas Program Pelaksanaan Program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) secara utuh di lini lapangan.
Desa Pasimarannu yang merupakan lokasi Kampung KB sebagai model miniatur pelaksanaan program KKBPK diharapkan bisa bersinergi dengan berbagai instansi terkait seperti Dinas Kependudukan dan Catatan sipil untuk pemenuhan akta kelahiran dan KTP, Dinas Kesehatan (Dinkes) yang membina keluarga dengan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) serta TNI khususnya Kodim.
Hal ini diungkapkan oleh Staf BKKBN Provinsi Sulsel, Drs. Abd. Gaffar, pada Pencanangan dan Pelayanan KB di Kampung KB Sapuberu Pasimarannu kecamatan Sinjai Timur, Sabtu (5/11).
Menurutnya, Pelaksanaan program KKBPK diharapkan dapat bersinergi, berkolaborasi dan saling mendukung satu sama lain dengan sektor-sektor pembangunan terkait lainnya dalam mengisi berbagai kegiatan di Kampung KB.
Kegiatan yang bertema “Dengan Kampung KB Wujudkan Kemajuan Untuk Indonesia Hebat” ini dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Sinjai, Hj. Andi Kartini,Perwakilan BPPKB Sinjai Haerul Saleh, Danramil Sinjai Timur, Kapten Inf Muh. Bakri. H, Camat Sinjai Timur, Tamsil Binawan, Ibu-Ibu Persit KCK Cabang XXXII Dim 1424/Sinjai dan Masyarakat dusun Sapuberu desa Pasimarannu kecamatan Sinjai Timur. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar