MC-SINJAI,Kondisi perekonomian Indonesia secara umum belum stabil. Hal ini
turut berimbas pada rendahnya daya beli masyarakat, termasuk membeli
kendaraan bermotor. Meski demikian, samsat Sinjai mencatat jumlah
kendaraan bermotor di Sinjai terus mengalami kenaikan dari tahun ke
tahun.
“Hingga pertengahan Oktober 2015, kami mencatat ada 41 ribu lebih
jumlah kendaraan bermotor yang beredar di Sinjai. Dari jumlah tersebut
terdapat 39.122 unit kendaraan roda dua, sementara roda empat sebanyak
2.864 unit” ungkap kepala UPTD Samsat Sinjai, Masbit Taufik, Selasa
(3/11/2015) pagi.
Jumlah ranmor di Sinjai saat ini terbilang besar. Perlu
langkah-langkah terstruktur dari pemerintah daerah untuk mengatasi
masalah di masa datang, seperti tidak seimbangnya infrastruktur jalan
dengan banyaknya ranmor, dan bahaya polusi udara dari emisi gas buang
kendaraan.(Zakaria Ridwan)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar