Trending

Ratusan Kendaraan Terjaring dalam Operasi Zebra 2015

MC-SINJAI. Operasi Zebra tahun 2015 secara resmi selesai pada Rabu (04/11/2015)  Sejak digelar 22 Oktober lalu, operasi yang digelar di wilayah hukum Polres Sinjai tersebut telah menindak sebanyak 177 pelanggar lalu lintas.

Menurut Kasat Lantas Polres Sinjai,  Iptu Ahmad Jafar saat di temui, Jumat (06/11/2015) mengatakan jumlah kecelakaan lalu lintas yang terjadi saat pelaksanaan operasi ini sebanyak 3 kali kejadian, 1 orang meninggal dan 2 lainnya luka-luka dengan kerugian sekitar Rp. 11 juta 

Operasi tersebut  difokuskan pada jalur rawan laka lantas (black spot) yang ada di wilayah Kabupaten Sinjai 
.
Sementara itu dibandingkan dengan Operasi Zebra tahun 2014, pelanggaran lalu lintas saat itu tercatat sebanyak 177 pelanggar dengan vonis berupa tilang sebanyak 127 dan 50 pelanggaran lainnya berupa teguran. Sedangkan tahun 2015 ini juga tercatat sebanyak  177 pelanggaran yang divonis tilang sebanyak 145 dan  32 pelanggar lainnya berupa teguran.

Jenis pelanggaran terbanyak masih didominasi oleh sepeda motor, yakni berupa ketidaklengkapan surat-surat tanpa helm, tidak mematuhi marka/rambu  tidak menggunakan sabuk pengaman serta melebihi muatan (L2). 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates