MC-SINJAI, Musabaqah Qira”atil Kutub (MQK) V tingkat Propinsi Sulsel yang digelar di Asrama Haji Sudiang sejak 24 sampai 27 Mei 2014 berlangsung sukses.
Kafilah Kabupaten SInjai yang mengirim peserta sebanyak 26 orang telah menunjukkan kemampuannya dalam membaca kitab kuning, sehingga sampai pada akhir pelaksanaan berhasil membawa 1 medali perak dan 4 medali perunggu.
Dari perolehan medali tersebut masing-masing di raih Ulfiatul Tizam Juara II bidang Tafsir Wustha, Khusnul Fauziah Juara III bidang Ushul Fiqhi Wustha, Nur Izzah Juara III bidang Fiqhi Wustha dan Muflih As’ad Juara III bidang Ushul Fiqhi tingkat Ulya dan Arfiatunnisa Juara III bidang Nahwu tingkat Ulya. Kelima peserta tersebut semuanya berasal dari Pondok Pesantren Darul Istiqamah Puce’e Kecamatan Sinjai Selatan.
Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Sinjai, Syamsu Alam, menyatakan kegembiraan dengan apa yang telah diperoleh kafilah Sinjai. "Walau hasil tersebut belum termasuk angka yang maksimal namun sudah ada peningkatan dari pelaksanaan MQK yang lalu," ujarnya.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sinjai, Drs. H. Mudarak Dahlan, menyatakan terima kasih kepada para kafilah khususnya para Pembina, karena berkat usaha yang sungguh-sungguh dalam membina santri sehingga mampu meraih beberapa medali. Walau tidak seberapa medali yang diperoleh, namun dia merasa bersyukur dan menyambut baik dengan perolehan medali.
“Saya berharap kedepannya kita lebih mempersiapkan diri, agar lebih siap lagi jika ada ajang lomba untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal,” harapnya. (AaNd)
Dari perolehan medali tersebut masing-masing di raih Ulfiatul Tizam Juara II bidang Tafsir Wustha, Khusnul Fauziah Juara III bidang Ushul Fiqhi Wustha, Nur Izzah Juara III bidang Fiqhi Wustha dan Muflih As’ad Juara III bidang Ushul Fiqhi tingkat Ulya dan Arfiatunnisa Juara III bidang Nahwu tingkat Ulya. Kelima peserta tersebut semuanya berasal dari Pondok Pesantren Darul Istiqamah Puce’e Kecamatan Sinjai Selatan.
Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Sinjai, Syamsu Alam, menyatakan kegembiraan dengan apa yang telah diperoleh kafilah Sinjai. "Walau hasil tersebut belum termasuk angka yang maksimal namun sudah ada peningkatan dari pelaksanaan MQK yang lalu," ujarnya.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sinjai, Drs. H. Mudarak Dahlan, menyatakan terima kasih kepada para kafilah khususnya para Pembina, karena berkat usaha yang sungguh-sungguh dalam membina santri sehingga mampu meraih beberapa medali. Walau tidak seberapa medali yang diperoleh, namun dia merasa bersyukur dan menyambut baik dengan perolehan medali.
“Saya berharap kedepannya kita lebih mempersiapkan diri, agar lebih siap lagi jika ada ajang lomba untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal,” harapnya. (AaNd)