Trending

Stok Gas Elpiji 3 Kilogram Di Sinjai Aman

MC-SINJAI, Dua hari menjelang bulan suci ramadhan pasokan elpiji ke wilayah kabupaten sinjai terpantau masih normal. Stok gas elpiji tiga kilogram di semua agen dan pangkalan juga aman sehingga tidak terjadi lonjakan harga.

Salah seorang pemilik pangkalan gas elpiji Yusri mengatakan Kelangkaan elpiji di sinjai menjelang ramadhan seperti tahun-tahun sebelumnya dipastikan tak terjadi lagi. Pasalnya pasokan gas elpiji ke semua agen dan pangkalan terpantau stabil.

Seperti di pangkalan elpiji Cappa ujung kelurahan Lappa Kecamatan Sinjai Utara ratusan tabung gas elpiji 3 kilogram terlihat menumpuk. Hanya beberapa tabung saja yang sudah kosong. 

Pembeli di pangkalan yang sehari-hari melayani pembeli dari pulau sembilan ini bahkan relatif sepi.  Saat ini permintaan gas elpiji 3 kilogram relatif normal yakni antara 50 hingga 100 tabung setiap hari.

"Saya liat stok masih normal, tidak tahu kalau nanti langka lagi apalagi menjelang lebaran biasanya harganya naik,"katanya.

Pasokan elpiji yang tetap stabil sehingga harga gas elpiji pun tidak mengalami kenaikan. Gas elpiji 3 kilogram di agen dan pangkalan dijual dengan harga lama yakni antara 15.500 hingga 16.000 rupiah pertabung. Sementara di tingkat pengecer harganya antara 17 ribu hingga 18 riburupiah per tabung. (AaNd)

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates