Trending

Pelantikan Direktur PDAM Sinjai

Sekda Sinjai Melantik Suratman, SE Sebagai Dirut PDAM Sinjai
MC-SINJAI, Sekertaris Daerah Sinjai, H. Tayyeb A. Mappasere melantik direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM_, Suratman, SE,  Jumat (20/6) di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai. Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan direktur PDAM tersebut merupakan tahap akhir dari sebuah proses rekruitmen direktur dalam rangka reorganisasi PDAM Kabupaten Sinjai.

Suratman yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Administrasi Keuangan PDAM Sinjai merupakan satu-satunya orang yang memenuhi syarat untuk memegang jabatan direktur PDAM setelah melalui  proses dan tahapan yang telah ditentukan.

Usai melantik, Sekertaris Daerah Sinjai dalam sambutannya berpesan kepada Suratman, agar dapat menanamkan dalam benak dan ingatannya bahwa jabatan pada dasarnya merupakan amanah yang harus dipertanggungjawabkan secara institusional kepada pemerintah dan secara moral kepada Allah SWT, sehingga wajib dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab sesuai dengan janji dan sumpah yang telah diikrarkan.

Sekda juga berharap agar Dirut baru dapat melakukan konsolidasi kedalam dengan membangun komunikasi dan harmonisasi dengan semua jajaran pegawai, dapat meningkatkan manajemen kerja secara optimal agar PDAM dapat memberikan kontribusi kepada PAD Sinjai.

"Saya harap dirut baru ini dapat menyelesaikan permasalahan yang selama ini dikeluhkan oleh masyarakat khususnya distribusi air ke rumah warga," harapnya.

Selain itu juga Dirut yang baru dilantik juga diharapkan dapat melakukan reformasi manajemen PDAM dalam rangka menigkatkan pelayanan kepada para pelanggan sesuai standar mutu pelayanan prima.

Pelantikan ini disaksikan oleh Badan Pengawas PDAM Sinjai, para Kepala SKPD dan para Kepala Bagian di Lingkup Setdakab Sinjai. (AaNd)

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates