Trending

Anggota DPRD Sulsel Study Banding di Sinjai

MC-SINJAI, 
Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) menerima kunjungan kerja (Kunker) Panitia Khusus (Pansus) DPRD Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) di Kabupaten Sinjai.

Rombongan dipimpin Ketua Pansus H Azhar Arsyad dan diterima di ruang pola kantor Bupati Sinjai, Jumat (30/7/2021)

Azhar Arsyad mengatakan, kunker Pansus DPRD Provinsi Sulsel, bertujuan untuk mengetahui implementasi pelaksanaan program bantuan hukum gratis Pemkab Sinjai
A yang kemudian akan disinkronkan dengan pembahasan Rancangan peraturan daerah (Ranperda) bantuan hukum Pemprov Sulsel.

Apalagi bantuan hukum gratis Pemkab Sinjai bagi warga kurang mampu telah dikenal tingkat internasional melalui Bupati ASA dalam acara World Justice Forum VI yang digelar di World Forum Convention Center, Hague Belanda tahun 2019 lalu.

"Jadi kami (Pansus DPRD Sulsel Red) hadir dalam posisi mau belajar, karena ternyata pak Bupati (ASA Red) ini sudah sampai di Belanda presentasinya", ungkapnya.

Hasil kunker ini, kata Azhar akan memberikan gambaran terkait penerapan program tersebut, sehingga kelak Perda yang dihasilkan Pemprov Sulsel akan menjadi rujukan nanti di seluruh kabupaten/kota.

"Ini yang harus kami cari tahu, bagaimana mekanismenya, formatnya sehingga betul-betul dirasakan manfaatnya oleh warga kurang mampu", jelasnya.

Sedang Bupati ASA, menyampaikan ucapan terima kasih kepada DPRD Sulsel yang telah melakukan kunker di Kabupaten Sinjai mengenai produk hukum yang merupakan salah satu program yang tertuang dalam visi dan misi Pemkab.

Dalam kesempatan itu, Bupati ASA menuturkan program ini telah ada sejak pemerintahan Bupati Sinjai Periode 2003-2013 Andi Rudiyanto Asapa, hanya saja bantuan hukum gratis ini baru secara jelas terimplementasi di tahun 2018-2019 yang mana produknya diatur, termasuk pentujuk teknis dan pelaksanaannya.

Tujuannya, untuk melindungi hak-hak hukum masyarakat yang selama ini tidak mampu membiayai perkara hukum, utamanya mereka yang tergolong miskin atau kurang mampu.

"Setelah kita kaji, yang paling pertama adalah meringankan beban biaya yang mereka menjadi beban besar", pungkas Bupati ASA di hadapan Pansus DPRD Sulsel.

Bupati ASA berharap, ketika Perda bantuan hukum gratis Pemkab Sinjai bisa disinkronkan dengan Perda bantuan hukum Pemprov Sulsel kelak pembahasannya selesai, sehingga program tersebut berjalan sesuai yang diharapkan.

"Saya berharap nantinya kita bisa sinkronkan, karena kami dari kabupaten harus sinkron dengan provinsi", harapnya.

Kunker Pansus DPRD Sulsel turut dihadiri Ketua DPRD Sinjai, Lukman H Arsal, Sekda Sinjai Drs Akbar, Kepala OPD serta para Kabag Setdakab Sinjai.

Ketua TP PKK Sinjai Saksikan Langsung Pengolahan Gula Semut di Desa Bonto Sinala

MC-SINJAI, 
Tim Penggerak PKK Kabupaten Sinjai kembali melakukan Pembinaan dan Monitoring Evaluasi Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK di Kecamatan Sinjai Borong,  (30/7/21).

Kali ini Ketua TP PKK Sinjai Hj. A. Nurhilda Daramata Seto bersama Pokja II PKK mengunjungi salah satu penghasil produksi gula aren semut di Desa Bonto Sinala.

Dalam kesempatan tersebut Ketua TP. PKK Sinjai didampingi oleh Wakil Ketua TP PKK Hj. Kamriah Akbar dan Camat Sinjai Borong Agus Salam menyaksikan langsung proses pengolahan gula merah aren menjadi gula semut yang dilkukan oleh warga setempat di Rumah Produksi Golla Sinjai. 

Andi Nurhilda menuturkan bahwa produksi gula semut yang diberi merek Golsin (Golla Sinjai) ini memiliki kualitas yang sangat bagus dibandingkan produksi dari daerah lain serta bermanfaat bagi kesehatan. 

"Dalam berbagai kegaiatan di tinfkat Propinsi dan Nasional, kami selalu memperkenalkan produk Golsin ini dan mereka sangat senang karena produksi gula semutnya yang dinilainya lebih halus dibanding produksi lain, " katanya. 

Olehnya itu melalui pembinaan UP2K PKK ini produksi Golsin dapat terus dikembangkan sehingga kedepan bisa menjadi produk andalan yang bisa mengangkat perekornomian warga. 

"Dengan pemberdayaan masyarakat oleh UP2K PKK ini pengembangan gula semut ini dapat terus dikembangkan dengan begitu akan dapat meningkatkan pendapatan para pelaku usaha home industri, khususnya dimasa pandemi ini" ujarnya. 

Andi Nurhilda mengakui permasalahan yang kerap dihadapi oleh para pelaku usaha saat ini adalah ketersedian bahan baku dan pemasaran, sehingga hal ini menjadi tantangan bagi PKK bersama instansi terkait untuk membantu para pelaku home industri yang ada di Sinjai. 

Sementara itu,  Mariani salah satu produsen gula semut mengakui bahwa dalam produksi yang dihasilkan jumlahnya masih terbatas karena kendala bahan baku dan pemasaran.

"Kalau di musiim kemarau kualitas gula aren lebih bagus dibanding pada saat musim hujan sehingga kami hanya bisa memproduksi jika ada pesanan yang kami terima, " tuturnya.

Sinjai Masuk PPKM Level 2, PTM Segera Dibuka Kembali

MC-SINJAI, D
alam waktu dekat Dinas Pendidikan Kabupaten Sinjai kembaki akan menerapkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di sekolah bagi satuan pendidikan TK/PAUD hingga SMP yang ada di Sinjai. 

Hal ini menindaklanjuti instruksi Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) saat menggelar Rapat Koordinasi Satuan Tugas (Satgas) Civid-19 Kabupaten Sinjai beberapa hari yang lalu. 

Kepala Dinas Pendidikan Sinjai A. Jefrianto Asapa saat ditemui di Kantor Bupati Sinjai,  Kamis (29/7/21) menuturkan bahwa PTM secara terbatas akan kembali dilaksanakan me gingat Sinjai masuk dalam wilayah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2.

"Berdasarkan instruksi mendagri nomor 26 tahun 2021, daerah yang masuk kategori PPKM level 2 boleh melaksanakan belajar tatap muka di sekolah secara terbatas dan ini kita persiapkan sekarang, " katanya. 

Lebih lanjut Jefrianto mengatakan bahwa dalam waktu dekat kembali akan menerbitkan surat edaran pelaksanaan PTM sembari menunggu perampungan panduan pedoman strategi pelaksanaan pendidikan di masa bencana yang menjadi acuan PTM. 

"dalam panduan ini ada penyempurnaan yang kami lakukan dimana setiap satuan pendidikan nantinya secara otomatis menutup kembali PTM disekolah jika berada di wilayah PPKM level 3 tanpa menunggu surat edaran dari Disdik Sinjai. Demikian sebaliknya jika kembali ke level 2, sekolah kembali otomatis lakukan PTM," urainya. 

Sama dengan aturan sebelumnya,  PTM terbatas hanya dibolehkan oleh satuan pendidikan  yang memenuhi daftar periksa yang dipersyaratkan serta aturan protokol kesehatan ketat yang diatur oleh Dinas Pendidikan Sinjai.

Sinjai Kembali Raih KLA Kategori Pratama

MC-SINJAI, 
Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) memberi apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai dibawah nahkoda Bupati Andi Seto Asapa (ASA).

Lantaran memiliki komitmen yang tinggi dalam hal pemenuhan anak, Kementerian memberi penghargaan sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) predikat Pratama 2021.

Nama-nama Kabupaten/Kota peraih penghargaan KLA tersebut diumumkan secara virtual, yang diikuti langsung oleh Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), Wakil Bupati Hj. Andi Kartini Ottong, Sekda Sinjai Akbar Mukmin, serta sejumlah Kepala OPD Lingkup Pemkab Sinjai, Kamis (29/7/2021).

Atas raihan itu, Bupati ASA mengaku sangat bersyukur atas penghargaan yang diterima Kabupaten Sinjai. Apalagi ini sudah keempat kalinya meraih KLA Predikat Pratama.

"Tentu kita berharap ditahun depan bisa naik ditingkat Madya dengan persiapan yang Insha Allah akan jauh lebih baik lagi. Insha Allah kita bisa memenuhi kategori-kategori yang ditetapkan Menteri PPPA," ungkap ASA.

Dikatakan bahwa, untuk memenuhi hal itu, pemerintah akan terus berupaya menyiapkan segala fasilitas maupun prasarana untuk anak-anak di Bumi Panrita Kitta.

"Kami akan terus berupaya menyediakan fasilitas-fasilitas maupun sarana untuk anak-anak yang ada di Kabupaten Sinjai sehingga bisa memenuhi kategori Madya," imbuhnya.

Sementara itu, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati menyampaikan selamat dan apresiasi kepada pejabat pemerintah daerah atas sumbangsi dan kerja nyatanya dalam memberikan perlindungan hak anak.

Khususnya, kepada 275 Kabupaten/Kota yang telah mendapat predikat KLA baik peringkat Pratama, Madya, Nindya, dan Utama.

"Untuk mencapai hal itu bukanlah perjuangan yang mudah karena membutuhkan komitmen yang kuat, proses yang panjang serta pengorbanan seluruh pihak demi terlindunginy anak-anak di daerahnya," ujarnya.

Dia mengatakan bahwa, KLA merupakan sistem pembangunan yang menjamin pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak yang dilakukan secara terencana, menyeluruh, dan berkelanjutan.

Ketua TP PKK Sinjai Ajak Pengrajin Tingkatkan Kualitas Produk Yang Dihasilkan

MC-SINJAI, 
Sebagai salah satu langkah untuk mendukung ekonomi kreatif, Tim Pengurus Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Sinjai melakukan pembinaan kepada industri pengrajin yang ada di Sinjai. 

Ketua TP PKK Sinjai Hj. A. Nurhilda Daramata Seto ketika melakukan pembinaan di kelompok usaha anyaman daun lontar di desa Sanjai Kecamatan Sinjai Timur, Rabu (28/7/21) mengajak kepada para pengrajin industri untuk terus berkreasi dalam menciptakan produk yang berkualitas. 

Sejauh ini, berbagai produk yang dihasilkan oleh para pelaku industri kreatif di Sinjai sudah cukup baik namun perlu terus ditingkatkan, baik dari segi pembinaan maupun bagaimana menghasilkan produk yang berkualitas serta menambah daya tarik konsumen. 

"Saya melihat para pengrajin yang ada di Sinjai sudah sangat baik seperti produk rumah tangga dari anyaman daun lontar. Produk ini sudah dipasarkan hingga keluar daerah, namun masih perlu sedikit dipoles lagi agar nilai jualnya tinggi dan menambah daya tarik masyarakat, " ungkap Istri Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA). 

Ia mengakui bahwa ke dala yang dihadapi oleh para pengrajin selama ini bahan baku dan pemasaran.  Untuk iitu itu Kader PKK diharapkan untuk melakukan pembinaan agar kendala ini bisa diatasi. 

Terkait dengan pemasaran,  lanjut Nurhilda,  pihaknya bersama instansi Pemkab Sinjai siap memasarkan berbagai produk para pengrajin melalui event yang diikuti oleh Pemkab Sinjai serta memanfaatkan media sosial sebagai akses promosi. 

"Kami bersama Dinas Koperasi,  UKM termasuk Dinas Perindag akan berkomitmen untuk membantu para pelaku industri kreatif untuk memasarkan produk yang dihasilkan, " tuturnya.

Bupati Harap Sinjai Jadi Sentra Benih Jagung

MC-SINJAI, 
Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai untuk menjadikan Sinjai sebagai pusat pengembangan benih varietas jagung hibrida membuahkan hasil. 

Dengan menggandeng Balai Penelitian Tanaman Serealia (Balitsereal) Maros naungan Kementerian Pertanian RI, hasil varietas jagung hibrida yang dikembangkan di Desa Kalobba, Kecamatan Tellulimpoe terbilang meningkat.

Kepala Balitsereal Maros, Dr Mohammad Azrai mengungkapkan, untuk lahan satu hektare, benih varietas jagung hibrida yang ditanam di Sinjai mampu menghasilkan 4.000 Kilogram (Kg) atau 4 ton calon benih. Termasuk kualitasnya.

Keberhasilan penangkaran ini tidak lain berkat upaya sentuhan teknologi yang dilakukan Balitsereal menindaklanjuti kerjasama yang dilakukan dengan Pemkab Sinjai.

"Alhamdulillah dengan sentuhan sedikit teknologi seperti jarak tanam dan cara memupuknya bisa meningkat 2x lipat dibandingkan dengan cara-cara petani yang biasa dilakukan", ungkapnya.

Azrai menambahkan, kelebihan dari pengembangan varietas jagung hibrida ini karena pasar untuk calon benih jagung sudah siap, sebab sudah ada mitra yang memberikan jaminan pasar dari hasil produksi calon benih petani.

"Jadi petani tidak lagi mencari dimana akan dipasarkan, tapi sudah ada mitra kami yang siap untuk memproses menjadi benih", jelasnya.

Sementara itu, Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) dalam kunjungan lapangannya terkait Heirisasi dan Inovasi Jagung Hibrida di Desa Kalobba, Kecamatan Tellulimpoe, Rabu (29/72021) mengatakan, peluang peningkatan produktivitas jagung ini agar kiranya dapat dimanfaatkan oleh petani.

Penangkaran benih jagung hibrida di Desa Kalobba ini juga diharapkan menjadi percontohan bagi desa lain yang ada di Sinjai, sehingga petani di Sinjai sejahtera.

"Saya berharap kepada petani dan penyuluh pertanian agar kerjasama dengan Balitsereal bisa kita manfaatkan betul, bukan cuma mengenai benihnya, tapi juga penerapan ilmunya dalam pengembangan produksi", harap Bupati ASA.

Dengan begitu, Bupati ASA yakin Kabupaten Sinjai mampu menjadi pusat penangkaran varietas jagung hibrida di Sulawesi Selatan (Sulsel) maupun diluar Sulsel.

"Benih yang ditanam di Sinjai, alhamdulillah cukup berhasil. Insya Allah kabupaten Sinjai akan menjadi sentra benih jagung", tandasnya.

Dalam kunjungan lapangannya, Bupati ASA turut didampingi Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Sinjai, Kamaruddin, Kadis Kominfo dan Persandian Sinjai, Tamzil Binawan serta Kadis Satpol PP dan Damkar Sinjai, Agung Budi Prayogo.

Pengrajin Anyaman Daun Lontar Dapat Kunjungan dari Istri Bupati, Ini Tujuannya

MC-SINJAI, 
Tim Penggerak PKK Kabupaten Sinjai melalui Pokja II melakukan pembinaan sekaligus Monitoring dan Evaluasi (monev)  Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK pada kelompok usaha anyaman daun lontar di Dusun Bisokeng, Desa Sanjai Kecamatan Sinjai Timur,  Rabu (28/7/21).

Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Sinjai Hj. A. Nurhilda Daramata Seto yang didampingi oleh Kepala Dinas Pembersayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Sinjai Hj. A. Hariyani Rasyid,  para Pengurus PKK Sinjai serta Camat Sinjai Timur, Akbar. 

Andi Nurhilda mengatakan bahwa kegiatan UP2K sangat positif dan  memiliki peran strategis dalam rangka  pemberdayaan keluarga sehingga dapat  membantu meningkatkan ekonomi keluarga. 

"Monitoring dan evaluasi ini bertujuan untuk mengetahui dan menilai sejauhmana kegiatan UP2K PKK telah dilaksanakan, sehingga dapat menjadi tolok ukur untuk TP PKK Sinjai untuk proses evaluasi demi kesempurnaan program-program kegiatan PKK," jelasnya. 

Menurut Istri Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA)  ini, kelompok usaha anyaman daun lontar dinilainya sudah sangat bagus dalam menghasilkan hasil karya dan produk, bamun masih perlu pembinaan lebih lanjut agar produk yang dihasilkan lebih menarik lagi. 

"Didesa Sanjai ini terkenal dengan anyaman daun lontar, produk yang dihasilkan sudah bagus, sisa perlu pembinaan tambahan agar produknya lebih menarik lagi seperti pewarna, hiasan dan sebagainya. Kami dari PKK Kabupaten siap membantu, " tuturnya. 

Sementara itu Wakil Ketua Pokja II Hasmah T menyanpaikan bahwa pembinaan UP2K PKK ini merupakan salah satu program ubggulan dari Pokja II PKK dengan melakukan pembinaan kepada UP2K PKK yang ada di setiap desa dan Kelurahan. 

""Seyogyanya kita lakukan di seluruh Kecamatan dan desa akan tetapi karena kondisi pandemi Covid-19 sehingga hanya ada beberapa Kecamatan desa yang kita lakhlukan pembinaan dan monitoring tahun ini, " ujarnya. 

Selain melakukan Monev UP2K PKK pada kelompok usaha anyaman daun lontar di desa Sanjai,  pihaknya juga akan melakukan hal serupa di kelompok usaha gula aren semut di desa Bontosinala Kecamatan Sinjai Borong dan pengrajin produk Bossara dari kayu pakis di desa Tompobulu Kecamatan Bulupoddo.

Bupati Sinjai Pantau Penyaluran BST

MC-SINJAI, 
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai, menyampaikan terima kasih kepada Presiden Republik Indonesia Jowo Widodo beserta jajarannya dalam hal ini Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI).

Bukan tanpa alasan, karena Presiden Joko Widodo kembali menunjukkan rasa empatinya kepada masyarakat miskin, khususnya di Kabupaten Sinjai dengan kembali menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST) kepada masyarakat yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

"Terima kasih kepada pak Presiden karena BST yang sempat terhenti, kini kembali digulirkan dua bulan sekaligus", ucap Bupati ASA disela-sela peninjauan penyalaluran BST tahap 14 dan 15 untuk Kecamatan Sinjai Utara di Gedung Pertemuan Hotel Sinjai, Rabu (28/7/2021)

Demikian pula kata Bupati ASA, penyaluran bansos berupa beras 10 Kilogram (Kg) yang diperuntukkan bagi kelompok KPM BST dan kelompok KPM Program Keluarga Harapan (PKH).

Bupati ASA berharap, BST yang disalurkan ini bermanfaat ditengah keterbatasan masyarakat untuk bergerak, khususnya dalam berusaha dan mencari nafkah.

" Mudah-mudahan bisa mengurangi beban dari keluarga penerima manfaat (KPM) BST tersebut, minimal masyarakat bisa hidup dengan layak", pungkasnya.

Bantuan pengaman jaring sosial ditengah Pandemi di Bumi Panrita Kitta' sebutan daerah Kabupaten Sinjai sendiri menyentuh 6.247 keluarga penerima manfaat (KPM) di 80 desa dan kelurahan di Kabupaten Sinjai.

Masing-masing KPM akan menerima Bansos berupa uang tunai sebesar Rp600 ribu untuk dua bulan penyaluran yakni bulan Mei dan Juni 2021 atau tahap 14 dan 15 yang penyalurannya melalui PT Pos Indonesia dengan total uang yang akan berputar sebesar Rp3.748.200.000,-.

Sedang data penerima bansos beras 10 Kg kelompok PKH sebanyak 9.903 yang tersebar di sembilan kecamatan.

Bersama Menparekraf, Bupati ASA Dijadwalkan Jadi Pembicara dalam Webinar UMSi

MC-SINJAI, 
Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), dijadwalkan menjadi keynot speaker atau pembicara utama dalam Seminar Nasional yang diselenggarakan Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSi) secara daring atau Webinar.

Hal itu diketahui usai Wakil Rektor III UMSi, Muh Nurdin menemui Bupati ASA terkait kesiapannya dalam Webinar yang diselenggarakan pada 11 Agustus 2021 mendatang di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Sinjai, Selasa siang (27/7/2021)

"Alhamdulillah pak Bupati (ASA Red) siap menjadi pembicara utama kita di Webinar Nasional nanti", pungkasnya.

Nurdin menuturkan, materi yang bakal dibawakan Bupati ASA pada Webinar Nasional yang rencananya diikuti Menteri Pariwisata dan ekonomi kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno adalah inovasi pelayanan publik pemerintah daerah.

"Jadi yang dipaparkan pak Bupati ASA nanti itu terkait perkembangan layanan publik yang telah dilakukan di Sinjai seperti apa", ucapnya.

Selain Bupati ASA, Nurdin membeberkan, bakal menghadirkan Keynot Speaker dari Gorontalo dan Malang Provinsi Jawa Timur.

Terpisah Bupati ASA menyambut baik rencana Webinar Nasional UMSi, terlebih menjadi salah satu Keynot Speaker.

Menurut Bupati ASA, ini akan menjadi momen pemerintah daerah menyebarluaskan inovasi layanan publik yang telah dilakukan, baik yang telah diakui oleh pemerintah provinsi hingga pemerintah pusat.

"Intinya kami sangat menyambut baik Webinar ini, apalagi rencananya akan dihadiri pak Menparekraf. Tentu akan ada sisi positif tersendiri terkait layanan publik kita kedepan", jelasnya.

Resmikan Toko SSS, Bupati ASA Harap Mampu Serap Tenaga Kerja

MC-SINJAI, B
upati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) menghadiri Grand opening toko Serba Serbi Sinjai (SSS) yang beralamat di Jalan Persatuan Raya Sinjai, Selasa (27/7/2021)

Grand opening toko modern tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Sinjai, Hj Andi Kartini Ottong, Ketua TP PKK Sinjai Hj Andi Nurhilda Daramata Seto.

Dalam sambutannya, Bupati ASA menuturkan kehadiran toko modern tersebut menjadi contoh pemberdayaan ekonomi kerakyatan karena dimiliki oleh orang lokal atau masyarakat Sinjai.

Keberadaan toko tersebut, kata Bupati ASA cukup luar biasa karena ditengah lesuhnya ekonomi ditengah Pandemi, toko SSS mampu bangkit dan diharapkan menjadi roda penggerak ekonomi.

Selain itu membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai dalam menekan angka pengangguran, sebab akan menyerap tenaga kerja.

"Ini menjadi lambang kebangkitan ekonomi di Kabupaten Sinjai", jelasnya.

Kendati demikian, Bupati ASA menekankan, agar dalam pengorganisasian toko ini, penerapan protokol Kesehatan (Prokes) menjadi catatan penting.

Terpisah, Hj Andi Harfina pemilik toko SSS mengaku akan mengikuti apa yang menjadi kebijakan pemerintah selama pengoperasian toko modern ini. Tak hanya itu, pihaknya juga memprioritaskan tenaga kerja lokal Sinjai.

"Tentu agar aktivitas toko berjalan dengan baik, kami wajib mengikuti apa yang menjadi aturan pemerintah", ungkap Harfina yang juga pemilik toko Ternate Ini.

Investor Lirik Sektor Perikanan di Sinjai

MC-SINJAI, 
Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) menerima kunjungan pihak PT Lontara Jaya Sakti di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Sinjai, Senin sore (26/7/2021)

Kedatangan eksportir yang bergerak di bidang perikanan tersebut untuk melakukan investasi di Bumi Panrita Kitta' sebutan daerah Kabupaten Sinjai, dalam hal pengolahan hasil perikanan dan kelautan.

"Jadi kedatangan saya hari ini untuk melaporkan ke pak Bupati mengenai rencana investasi kami di Sinjai, dalam pengolahan ikan yang langsung kita ekspor", kata Citra perwakilan PT Lontara Jaya Sakti. 

Alasan memilih berinvestasi di Sinjai juga diungkap Citra, sebab potensi perikanan cukup besar. Sekitar 60 persen hasil perikanan dan kelautan Sinjai yang masuk ke kawasan Kima Makassar di ekspor keluar. 

"Saya katakan 60 persen itu hasil perikanan yang masuk ke Makassar untuk di ekspor itu didapat dari Sinjai. Selain itu produk perikanannya lebih fresh yang kita ambil langsung dari Sinjai", tambahnya. 

Pengelohan hasil perikanan dan kelautan ini rencananya akan beroperasi di kawasan Pusat Pelelangan Ikan (PPI) Lappa dan sentra pengolahan ikan di IKM Larea-rea dengan hasil produksi berupa frozen, ikan fresh hingga pindangnya. 

"Insya Allah tahun ini tapi kita akan urus pengajuan standarisasi kelayakan pengelolaannya dulu, begitu keluar izinnya, kita bisa mengolah atau produksi dan langsung di ekspor", jelasnya.

Sementara itu, Bupati ASA merespon positif rencana investasi PT Lontara Jaya Sakti di Kabupaten Sinjai. Menurut Bupati ASA, kehadiran investor untuk berinvestasi akan membawa dampak positif bagi perekonomian warga sebab peluang lapangan kerja terbuka lebar. 

Termasuk membantu nelayan karena bahan pokoknya 100 persen dari hasil tangkapan nelayan, sehingga bisa langsung dibeli oleh pihak PT Lontara Jaya Sakti. 

"Masuknya eksportir ini pasti menyerap tenaga kerja lokal, itu sudah menjadi hal mutlak. Apalagi produknya diolah di Sinjai dan langsung di ekspor, tidak perlu lagi ke Makassar", tandas Bupati ASA.

Dengan adanya investor yang membuka usaha semacam ini, kata Bupati ASA akan menjadi percontohan sehingga bisa merangsang investor-insvestor berskala besar untuk masuk ke Sinjai.

Senada diungkapkan Kadis Perikanan Sinjai, H Haris Achmad bahwa kehadiran PT Lontara Jaya Sakti akan membuka lapangan kerja baru di Kabupaten Sinjai.

"Jadi investor tidak hanya membeli ikan dan diolah begitu saja, tapi juga akan menyerap tenaga kerja lokal di industri pengolahan ikannya nanti", jelasnya.

Bupati Sinjai Isyaratkan PTM Digelar

MC-SINJAI, 
Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) kembali memberikan sinyal untuk pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas agar dibuka kembali. Hal itu menyusul adanya permintaan masyarakat terkhusus orang tua siswa agar pembelajaran di sekolah kembali dibuka meski secara terbatas.

Demikian disampaikan Bupati ASA saat menyampaikan arahan pada rapat virtual (zoom meeting) satuan tugas (satgas) penanganan Covid-19, Senin (26/7/2021) siang.

"Terkait dengan adanya Instruksi Kemendagri saya pikir sudah bisa kembali dilakukan pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas.  Mudah-mudahan ini dapat kita persiapkan kembali 1 atau 2 minggu kedepan untuk PTM terbatasnya," kata ASA.

Dia mengaku sangat mengetahui kondisi sekolah saat ini, khususnya para siswa yang harus belajar daring, disatu sisi kondisi anak (siswa) juga harus terlindungi dari penyebaran Covid-19.

"Namanya daring dan pertemuan tatap muka pasti berbeda apalagi cukup banyak masyarakat khususnya orang tua sangat mengharapkan pertemuan sudah bisa dilakukan walaupun secara terbatas," ujarnya.

Oleh karena itu, alumni Program Pemantapan Pimpinan Daerah Angkatan (P3DA) X Tahun 2019 Lemhannas RI ini berharap hal tersebut dapat kembali diterapkan. Sebab kata ASA, dengan adanya pertemuan tatap muka, pembelajaran lebih gampang diterima oleh anak-anak dibanding secara daring.

"Mudah-mudahan Dinas Pendidikan bisa mengkaji kembali dan tetap berkoordinsi dengan instansi lain khususnya TNI, Polri dan Pol PP mengenai pengawasan terhadap anak-anak kita. Apalagi sebelumya PTM terbatas ini sudah kita lakukan," kata alumni Fakultas Hukum Trisakti ini.

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Pendidikan Sinjai Andi Jefrianto Asapa mengaku siap menindaklanjuti arahan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA).

"Insha Allah kami akan melaksanakan PTM terbatas ini sesuai arahan dan petunjuk dari Bapak Bupati," ujarnya.


Warga Bersyukur Terima Bantuan Bedah Rumah

MC-SINJAI, 
Bantuan Bedah Rumah yang dilaksanakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR) dan difasilitasi oleh Pemkab Sinjai saat ini dalam proses pembangunan.

Asniati (46), warga Lingkungan Taipa Kelurahan Biringere Kecamatan Sinjai Utara salah satu penerima bantuan ini saat ditemui dikediamannya, Senin (26/7/21) mengaku bersyukur mendapatkan bantuan dari Pemerintah. 

Dahulu rumahnya hanya terbuat dari dinding papan dan beralaskan karpet. Kini sementara dalam proses pembangunan atau rehab menjadi rumah yang layak huni dan nyaman. 

"Alhamdulillah, saya senang sekaligus bersyukur sekali dapat bantuan bedah rumah dari pemerintah. Mudah-mudahan nanti setelah diperbaiki kami sekeluarga audah merasa nyaman tinggal dirumah," ungkapnya.

Wanita berprofesi sebagai Ibu Rumah Tangga ini mengakui sebelumnya banyak bagian rumahnya yang sudah rapuh dan belum mampu untuk melakukan perbaikan karena alasan ekonomi.

"Terima kasih kepada Pak Bupati yang telah membantu kami selaku warga miskin untuk mendapatkan perhatian.  Berkat upayanya kami bisa tinggal di rumah layak huni ini nantinya, " tuturnya. 

Dalam pelaksanaan rehabilitasi ini dilakukan secara swadaya dengan melibatkan kerabatnya untuk bergotong royong dalam pembangunan rumah layak huni ini. 

Kebahagian sama juga dirasakan Abd. Karim (54), warga yang berdomisili di jalan Andi Paddo Kelurahan Biringere.

Ia mengaku rumah panggung yang didiami selama berpuluh tahun kondisinya sudah tidak layak sebab atap seng sudah bocor dan dindingnya sudah rapuh sehingga kondisinya memprihatinkan jika hujan turun. 

"Terima kasih banyak saya sampaikan kepada Pemerintah dan bapak Bupati Sinjai Andi Seto Asapa karena saat ini dalam proses rehab tempat tinggal kami menjadi layak huni, beliau memang peka melihat kondisi warganya," ucapnya dengan rasa haru. 

Menurut Karim, bantuan ini totalnya senilai 20 juta rupiah yang terdiri dati bahan bangunan sebilai 17,5 juta rupiah yang diterimanya berbentuk fisik atau material bangunan sedangkan untuk gaji tukang yang diterima berbentuk uang sebesar 2,5 juta rupiah. 

Ia mengatakan, jika program itu terus berjalan tentu akan sangat membantu tidak hanya untuk dirinya, namun juga bisa menyasar kepada warga lain yang kurang mampu.

"Semoga program ini terus berlanjut karena masih ada warga lain juga membutuhkan bantuan seperti ini.  Sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada bapak Bupati dan semua pihak atas adanya bantuan bedah rumah ini, " tuturnya. 

Menanggapi hal ini, Bupati ASA mengatakan bahwa program bedah rumah atau yang dikenal dengan nama Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) ini diharapkan bisa menjadi rumah yang nyaman bagi masyarakat tidak mampu di Sinjai. 

"Kedepan harapan kita lebih banyak lagi rumah-rumah warga di Sinjai ini yang diperbaiki , sehingga masyarakat tidak mampu dapat menikmati hunian yang lebih layak ," imbuhnya.

Sekedar diketahui, tahun ini sebanyak 59 unit rumah tidak layak huni di Kabupaten Sinjai mendapatkan bantuan BSPS dengan sumber anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan 170 unit rumah bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Pusat.

Perssin All Stars Lakoni Laga Persahabatan Melawan Persiban Bantaeng

MC-SINJAI, 
Bertempat di Lapangan Sepakbola Lompobattang Kabupaten Bantaeng, Ahad kemarin (25/7/21), Persatuan Sepakbola Sinjai (Perssin)  All Stars melakoni laga persahabatan melawan Persiban Bantaeng. 

Perssin All Stars yang dihuni oleh sejumlah Mantan pemain Perssin Sinjai ketika berlaga di liga Indonesia seperti Faisal Syarif, Arham Jemba Jemba, Albar, Alamsyah Niesta serta pemain senior lainnya.

Tidak hanya itu, dua pemain Bhayangkara FC Polres Sinjai Aipda Catur dan Bripka H. Idham, serta Anggota DPRD Kabupaten Sinjai Muhammad Wahyu juga turut ikut memperkuat tim Perssin All Stars tersebut.

Sedangkan kesebelasan Persiban Bantaeng diperkuat oleh Bupati Bantaeng, Ilhamsyah Azikin serta salah satu pemain bintang PSS Sleman, Irfan Jaya.

Selama dua babak, tim Perssin All Stars diarsiteki oleh Muis Muhiddin mampuenahan tuan rumah dengan skor akhir imbang tanpa gol. 

Saat dikonfirmasi,  Kapten kesebelasan Perssin All Stars, Faisal Syarif mengungkapkan bahwa pertandingan melawan Persiban Bantaeng telah dilakoni selama dua kali.

"Ini pertandingan yang kedua kalinya kami lakoni, dimana sebelumnya mereka pernah datang bermain di Sinjai dan kami berhasil menang telak dengan skor 5-2," ucapnya. Senin, (25/07/2021)

Iapun berharap melalui pertandingan persahabatan ini dapat memperkuat silaturahmi dan juga u tuk menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat apalagi dimasa pandemi saat ini.

Dua Sentra Industri Mulai Dibangun

MC-SINJAI, 
Komitmen Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) untuk membangun sentra Industri Peternakan dan sentra Industri Logam dipastikan rampung pada tahun 2021 ini. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Perindag dan ESDM Sinjai, Muh Saleh.

Dia mengungkapkan pembangunan sentra industri di dua Kecamatan yakni sentra Industri Peternakan di Kecamatan Sinjai Selatan dan sentra Industri Logam di Kecamatan Bulupoddo saat ini tahap Pre Construction Meeting (PCM) atau pra kontrak.

"Minggu kemarin kita sudah melakukan pcm atau pra kontrak kemudian dilanjutkan dengan pengukuran dilokasi dan minggu ini sudah mulai melakukan pekerjaan fisik pembersihan lokasi. Demikian juga di Bulupoddo mulai hari ini sudah melakukan konstruksi, sebelumnya minggu kemarin pematangan lahan," ungkapnya saat ditemui, Senin (26/7/2021).

Dikatakan Muh Saleh bahwa, pelaksanaan masa kontrak terhadap sentra industri yang dibangun dimasa kepemimpinan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), itu sampai pada bulan Desember 2021 mendatang.

Hal itu, sesuai dengan jadwal yang dibuat oleh konsultan pengawas dan juga pelaksana kegiatan, sehingga ditargetkan rampung pada minggu kedua bulan Desember.

"Insya Allah kontraknya per Desember dan kita berdoa mudah-mudahan tidak ada halangan di tahun 2022 mendatang sudah bisa dimanfaatkan oleh pelaku-pelaku usaha," jelasnya.

Nantinya, kata Mantan Kabag Pembangunaan Setdakab Sinjai ini, dua sentra tersebut akan disiapkan tempat untuk beberapa kelompok Industri Kecil dan Menengah (IKM). Sehingga dengan adanya sentra itu dipastikan akan menyerap tenaga kerja baru.

Terpisah, Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) mengatakan, bahwa Sentra Industri ini nantinya diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, khususnya makanan hasil olahan daging dan peralatan dari hasil logam.

“Di Sentra Industri hasil peternakan nantinya berbagai hasil olahan daging siap disajikan atau dipasarkan seperti daging beku, abon dan bakso dari daging sapi maupun daging ayam. Demikian halnya di Sentra Industri Hasil Logam, para pelaku IKM bisa memproduksi parang, pisau, cangkul dan sejenisnya,” tandasnya.

Bupati Sinjai Harap Warga Makmurkan Masjid

MC-SINJAI, 
Usai meresmikan Masjid yang berada di Markas DPD Wahdah Islamiyah Kecamatan Sinjai Timur,  Bupati Andi Seto Asapa (ASA)  juga mrresmikan pemanfaatan Masjid di deaa Kalobba Kecamatan Tellulimpoe,  Ahad (25/7/21).

Masjid yang dinamakan Masjid Abdul Karim Muhammad Al Yai'isy ini merupakan masjid keempat yang diresmikan oleh Bupati ASA dibawah naungan Pondok Pesantren Al Markaz Al Islamy Darul Istiqamah.

Pjmpinan Ponpes Al Markaz Al Islamy Darul Istiqamah Sinjai H. Fadhullah Marzuki dalam laporannya menyampaikan bahwa masjid ini dibangun dalam jangka waktu dua setengah bulan dengan desain interior yang modern. 

"Mudah-mudahan kehadiran masjid ini bisa dimanfaatkan sdbaik-baiknya oleh masyarakat setempat dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, " harapnya. 

Iapun tak henti-hentinya menyampaikan apresiasi dan kepedulian yang tinggi kepada Bupati Sinjai yang selalu hadir untuk meresmikan pemanfaatan masjid meski ditengah berbagai kesibukannya selaku orang nomor satu di Bumi Panrita Kitta. 

Sementara itu Bupati ASA kembali menyampaikan penghargaan dan apresiasi yang tinggi kepada Pimpinan Ponpes Al Markas Al Islamy serta donatur yang kembali mendirikan masjid modern untuk masyarakat Sinjai yang ada di Desa Kalobba. 

"Kami berharap masjid ini bisa dimakmurkan serta dipelihara dengan baik oleh masyarakat setempat untuk meningkatkan kualitas ibadah kita, " katanya. 

Selain sebagai tempat ibadah,  kata Bupati ASA,  Masjid ini bisa dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan pembangunan keumatan seperti kajian-kajian ilmu keislaman,  melahirkan para penghafal Al Qur'an serta kegiatan lainnya.

Bupati Sinjai Resmikan Masjid Wahdah Islamiyah

MC-SINJAI,  
Meski di hari libur Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) menyempatkan diri hadir dalam peresmian Masjid Ali Bin Hamad Al Thalib di Markas DPD Wahdah Islamiyah Sinjai,  jalan Poros Sinjai-Kajang Kelurahan Samataring Kecamatan Sinjai Timur,  Ahad (25/7/21).

Selain meresmikan pemanfataan masjid,  Bupati ASA juga melakukan peletakan batu pertama Gedung Pusdiklat Da'i dan Murabbi yang juga dinisiasi oleh DPD Wahdah Islamiyah Sinjai. 

Ketua DPD Wahdah Islamiyah Sinjai Muh. Saleh Kurdi menyampaikan bahwa dalam kompleks ini,  selain masjid yang telah selesai dibangun,  juga akan dibangun gedung Pusdiklat Da'i dan Murabbi. 

"Kami di Wahdah Islamiyah fokus pada pembinaan dan pengajaran Islam sehingga pembangunan Pusdiklat ini sangat penting apalagi problematika umat dan bangsa saat ini adalah masih minimnya pengetahuan ajaran islam sehingga belum diaplikasikan dengan baik, " jelasnya. 

Ia juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada donatur Yayasan Imam Syafi'i dan lebih khusus kepada Pemkab Sinjai yang memberikan dukungan dengan kehadirannya untuk meresmikan pemanfaatan Masjid sekaligus meletakkan batu pertama pembangunan Pusdiklat Da'i dan Murabbi. 

Bupati ASA dalam sambutannya mengaku bersyukur dan bangga bisa menghadiri peresmian Masjid tersebut sekaligus bersilaturahmi dengan seluruh jajaran pengurus Wahdah Islamiyah. 

Menurutnya keberadaan masjid sekaligus rencana pembangunan Pusdiklat Da'i ini telah membantu program Pemerintah Daerah di bidang keagamaan khusunya dalam melahirkan Sumber Daya Manusia yang religius. 

"Kami dari Pemda tentu sangat mendukung apa yang digagas oleh Wahdah Islamiyah Sinjai, apalagi kami juga punya berbagai program unggulan dibidang keagamaan seperti melahirkan hafiz disetiap desa. Kami harap program ini dapat didukung khususnya Wahdah Islamiyah agar bisa berjalan lancar dan mencapai sasaran," kata Bupati ASA. 

Lebih lanjut dikatakan bahwa, jika gedung ini telah selesai dibangun maka tidak menutup kemungkinan program keagamaan Pemkab yang dilaksanakan diberbagai pesantren juga bisa dilaksanakan di Markas Wahdah Islamiyah sehingga program hafiz dan pelatihan Da'i dapat disinergikan. 

Sebagai bentuk dukungannya,  Bupati ASA secara pribadi memberikan sumbangan dana untuk pembangunan Pusdiklat Da'i dan Murabbi. 

Dalam peresmian ini turut dihadiri oleh Ketua Yayasan Imam Syafi'i ustadz H. Uswanto,  Camat Sinjai Timur,  Akbar serta unsur tripika Kecamatan Sinjai Timur.

KNPI Rayakan MIlad Ke-48, Ini Pesan Bupati ASA

MC-SINJAI, 
Memasuki usianya yang ke-48 tahun, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) mendapat sambutan meriah dari berbagai kalangan. Salah satu diantaranya dari Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA). 

Menurutnya,  KNPI sendiri merupakan wadah bagi para pemuda dalam menumbuhkan, meningkatkan, dan mengembangkan kreatifitas yang dimiliki oleh para generasi penerus yang memiliki sifat tangguh, unggul dan terpercaya di era millennial saat ini. 

Selama ini kata ASA,  kehadiran KNPI Sinjai telah memberikan warna tersendiri dan semangat bagi Pemerintah Daerah dalam mengakselerasi kegiatan pembangunan, hal ini karena para Pemuda di Sinjai telah banyak memberikan konteibusi dalam membantu Pemkab mensejahterakan masyarakat. 

"Berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh KNPI Sinjai selama ini melalui program yang dilahirkan memberikan dampak positif bagi masyarakat dan ini tentunya menjadi spirit bagi kami dalam  mensejahterakan masyarakat Sinjai.  Selain aksi sosial, salah satu kegiatan yang digagas KNPI adalah penanaman pohon dan kampanye stop kekerasan terhadap anak dan perempuan, " ujar Bupati ASA. 

Di tengah Pandemi Covid-19 memperingati ulang tahun KNPI ke-48,  ASA berharap kepada seluruh pemuda Indonesia khususnya organisasi kepemudaan yang berhimpun di KNPI supaya tetap bersatu dan bersama-sama pemerintah dalam memutus mata rantai pebyebaran Covid-19.

"Alhamdulillah  KNPI Sinjai bersama dengan Forum Anak Masseddi Sinjai menggagas pencanangan Vaksinasi bagi anak usia 12-19 tahun,  ini merupakan salah satu wujud kepedulian KNPI Sinjai," ungkapnya. 

Lulusan Magister Monash University Australia ini berharap kedepan para pemuda di Sinjai makin kompak dan kontribusinya untuk pembangunan daerah akan semakin nyata. 

“Sekali lagi selamat ulang tahun yang ke-48 buat KNPI tetap semangat, tetap menunjukkan kreatifitas dan inovasinya serta menjadi teladan dan pelopor ditengah masyarakat untuk memutus penyebaran Covid-19," tambahnya.

Bupati ASA dan Ketua KPU Sinjai Tandatangani MoU Program DP3

MC-SINJAI, 
Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) dan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sinjai Muhammad Naim menandatangani naskah kesepakatan bersama atau Memorandum of Understanding (MoU)  tentang Program Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan (DP3)Tahun 2021, Jumat (23/7/2021).

Kegiatan yang berlangsung di Kantor KPU Sinjai ini dikemas santai dalam Coffee Morning yang dihadiri para Forkopimda,  Ketua Bawaslu Sinjai A. Rusmin,  para anggota KPU Sinjai serta Kepala OPD terkait. 

Ketua KPU Sinjai Muhammad Naim menyampaikan bahwa DP3 adalah program yang diinisiasi oleh KPU Republik Indonesia dalam rangka meningkatkan kualitas partisipasi pemilih.

Hal penting sebab tugas penyelenggaraan pemilu atau pemilihan bukan hanya menjadi tanggung penyelenggara tetapi Pemerintah, stakheholder terkait dan seluruh lapisan masyarakat.

Sebagai langkah awal, program DP3 ini dibentuk di dua desa di Sinjai yakni di desa Mattunrung Tellue Kecamatan Sinjai Tengah dan desa Samaturue Kecamatan Tellulimpoe sebagai piloct project atau percontohan. 

"Kenapa kami memilih desa Mattunrung Tellue karena tingkat partisipasi disana sedikit menurun dibanding tahun-tahun sebelumnya, sedangkan desa Samaturue dipilih karena sebagian besar apara desa disana adalah mantan penyelenggara Pemilu. Itu yang menjadi pertimbangan kami sehingga memilih dua desa tersebut, " jelasnya. 

Adapun di dua desa ini lanjut Naim,  sudah dilaksanakan kegiatan Mou dan perekrutan 50 kader didesa yang akan melakukan edukasi dan sosialisasi agar tingkat partisipasi pemilu pada tahun 2024 mendatang meningkat. 

Sementara itu, Bupati ASA menyambut baik penandatanganan nota kesepahaman tersebut dan menyatakan komitmen mendukung pelaksanaan DP3.

Ia berharap kerjasama Pemerintah Daerah dengan KPU Sinjai dalam program ini tingkat pengetahuan dan kesadaran masyarakat semakin meningkat khususnya dalam menghadapi Pemilu. 

Bupati ASA menambahkan, dengan adanya penandatanganan itu akan menjadi edukasi bagi desa yang dipilih, kemudian nantinya diharapkan dapat menyasar seluruh desa yang ada di Kabupaten Sinjai. 

"Kami dari Pemerintah siap untuk bekerjasama dengan KPU dalam program Desa peduli pemilu dan pemilihan. Semoga dua desa ini menjadi pelopor untuk di desa-desa lainnya," harapnya.

Bupati ASA Hadiri Pencanangan Vaksinasi Anak

MC-SINJAI, 
Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) mencanangkan vaksinasi anak usia 12-18. Kegiatan yang diinisiasi oleh Forum Anak Masseddi Sinjai (FAMS) bekerja sama dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sinjai ini dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2021.

Vaksinasi dengan sasaran 110 dosis ini berlangsung di Gedung Pemuda, Jalan Syarif Al Qadri, Kelurahan Balangnipa, Kecamatan Sinjai Utara. Jumat pagi, (23/07/2021)

Usai mencanangkan, Bupati ASA menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini, karena vaksinasi anak menurutnya merupakan salah satu bentuk kepeloporan dalam memutus rantai penyebaran Covid-19.

Vaksinasi anak kata Bupati ASA juga merupakan sarana efektif bagi anak agar bisa meningkatkan imunitas tubuh demi kebaikan bersama, dan untuk menekan angka kasus Covid-19, khususnya bagi anak di Kabupaten Sinjai.

"Mudah-mudahan ini bisa menjadi awal yang baik untuk anak-anak kita agar ikut vaksinasi, sehingga nanti jika keadaan telah mencapai 'Herd Imunity' di atas 50 persen, mereka dapat kembali bersekolah, berkumpul, dan bermain seperti biasanya," ucap Bupati ASA didampingi Ketua TP PKK Sinjai Hj. Andi Nurhilda Daramata Seto.

Dengan pemberian vaksin untuk anak ini, tidak hanya melindungi anak dari Covid-19, melainkan juga penting untuk mencegah anak menularkannya pada orang dewasa yang rentan. "Dengan begitu penularan Covid-19 bisa kita putus", sambungnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati ASA mengajak mengajak anak-anak untuk menyukseskan vaksinasi, termasuk meminta peran anak membantu pemerintah menangkal isu hoax terkait vaksinasi Covid-19.

"Semoga mereka (anak-red) tidak percaya berita hoax terkait vaksinasi. Karena vaksin dijamin aman dan bermanfaat untuk kita. Yang terpenting sekarang, semua masyarakat mau di vaksin dan Insya Allah kita bisa kembali ke keadaan normal lagi," pintanya.

Pencanangan vaksinasi anak sendiri dihadiri Wakil Ketua II DPRD Sinjai Mappahakkang, Wakapolres Sinjai Kompol Joko Sutrisno, perwakilan Kejaksaan Negeri (Kejari) Sinjai, dan Ikatan Dokter Anak Sinjai, Kepala Dinas P3AP2KB Sinjai Andi Tenri Rawe Baso, Kepala Dinas Kesehatan Sinjai dr. Emmy Kartahara Malik, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakab Abd. Azis.

Bupati ASA Motivasi Anak di Hari Anak Nasional

MC-SINJAI, 
Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) mengucapkan selamatHhari Anak Nasional (HAN)  tahun 2021 terkhusus kepada seluruh Anak-anak yang ada di Kabupaten Sinjai. 

Hal ini disampaikan disela-sela kegiatan pencanangan vaksinasi anak yang berlangsung di Sekretariat KNPI Sinjai, Jalan Syarif Al Qadri, Jumat (23/7/21).

Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ini katanya hendaknya dimaknai sebagai kepedulian kita terhadap perlindungan anak Indonesia agar tumbuh dan berkembang secara optimal serta memberikan perlindungan kepada anak.

"Melalui momentum hari Anak Nasional tahun ini, kita berharap kekerasan terhadap anak di Sinjai bisa distop dalam artian tidak ada lagi kasus-kasus kekerasan yang yang dialami oleh anak-anak kita," ucapnya. 

Selain itu,  meski dalam pandemi Covid-19 ini,  Bupati ASA berharap kepada anak-anak untuk tetap semangat dalam belajar dengan berbagai metode pembelajaran baik daring maupun luring.

"Walau kita masih dilanda pandemi,  saya harap anak-anak terus semangat,  terus mengembangkan dirinya, terus belajar dan dengan begitu masa depan anak-anak di Sinjai lebih cerah dan  kelak bisa menjadi pemimpin dimasa akan datang," tuturnya.

Pokdakan di Sinjai Kembali Twrima Bantuan Benur Udang Windu

MC-SINJAI, 
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Takalar kembali menyalurkan sebanyak 1,3 juta benur atau benih udang windu kepada kelompok pembudidaya ikan (pokdakan)  yang ada di Sinjai. 

Sebelumnya pada petengahan bulan Juni lalu BPBAP Takalar juga telah menyerahkan sekitar 1 juta benih udang windu untuk 3 pokdakan yang ada di Sinjai Tmur. 

Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Sinjai H. Haris Achmad yang menyerahkan langsung bantuan ini, Jumat (23/7/21) mengatakan bahwa untuk bantuan benih udang windu kali ini diperuntukkan untuk 4 pokdakan yang ada di Kecamatan Sinjai Utara dan Sinjai Tmur. 

Empat Pokdakan penerima bantuan adalah masing-masing Pokdakan Sungai Donga (Lappa),  Pokdakan Teratai Mekar 1 (Balangnipa), Pokdakan Teratai Mekar 2 (Balangnipa) dan Pokdakan Cabbengnge (Pasimarannu). 

"Alhamdulillah hari ini kita kembali salurkan bantuan benih udang windu untuk 4 pokdakan dengan jumlah total benih sekitar 1,3 juta ekor sehingga total yang sudah kita salurkan tahun ini khusus benih udang windu sekitar 2,3 juta ekor lebih," ucapnya. 

Sama dengan yang lainnnya,  penentuan penerima bantuan benih udang ini kata Haris,  sebelumnya telah melalui verifikasi lapangan yang dilakukan olrh tim teknis dari Dinas Perikanan Kabupaten Sinjai bersama BPBAP Takalar.

Menurutnya bantuan dibidang perikanan yang terus mengalir di Sinjai ini berkat koordinasi dan upaya Bupati Andi Seto Asapa (ASA)  untuk menyakinkan Pemerintah pusat untuk menyalurkan bantuannya kepada kelompok pembudidaya ikan maupun nelayan yang ada di Sinjai. 

Haris berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para Pokdakan penerima bantuan untuk menambah pendapatannya apalagi dkmasa pandemi seperti  saat ini. 

Secara terpisah Bupati ASA menyampaikan ucapan terima kasih kepada KKP RI yang kembali telah menyerahkan bantuan benih udang windu untuk para petambak di Kabupaten Sinjai. 

Ia berpesan kepada para petambak atau pokdakan agar dapat memelihara dan merawat dengan baik benih bantuan tersebut dan dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan mereka. 

"Ini merupakan bentuk kepercayaan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan kepada masyarakat Sinjai. Mudah-mudahan ini dapat menjadi cikal bakal keberhasilan kita dalam usaha tambak demi menuju kemakmuran dan kesejahteraan" ujar Bupati ASA. 

Bupati Sinjai Kampanyekan Vaksinasi kepada Warga Pesantren

MC-SINJAI, 
Sudah lebih satu tahun lamanya, sebagian masyarakat berada dalam situasi yang tidak biasa. Hal ini sebagai imbas pandemi Covid-19, oleh sebab itu dengan adanya vaksinasi, pandemi covid -19 diharapkan dapat segera berakhir. 

Hal demikian dikatakan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA)  saat menghadiri silaturahim dan temu alumni Pondok Pesantren Darul Istiqamah Biroro Kecamatan Sinjai Timur,  Kamis (22/7/21).

Dalam kesempatan tersebut orang nomor satu di Bumi Panrita Kitta ini mengkampanyekan pentingnya vaksinasi Covid-19 kepada warga Pesantren Darul Istiqamah Biroro. 

"Vaksin Covid-19 ini sangat penting untuk menciptakan kekebalan tubuh untuk melawan virus corona. Ini merupakan upaya untuk mengakhiri pandemi.  Olehnya itu selain doa dari para ulama dan santri, vaksinasi ini upaya memutus penyebaran Covid-19. Jadi mari kjta lawan Covid-19 ini dengan memperkuat iman dan imun kita," jelasnya. 

Bupati ASA juga meminta kepada warga pesantren dan masyarakat pada umumnya untuk tidak percaya informasi miring melalui sosial media terkait bahaya vaksin Covid-19, sehingga menolak vaksinasi. Sebab pemerintah sudah menjamin keamanan sekaligus halalnya. 

Iapun terus mengingatkan warga untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya bersama mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19.

Menanggapi hal tersebut,  Pimpinan Pondok Pesantren Darul Istiqamah Biroro, Ustadz Zainuddin siap mendukung penuh upaya pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Pandemi Covid-19 ini merupakan cobaan yang diberikan Kepada umat manusia,  tentunya kami bersama para santri dengan doa dan ikhtiar,  termasuk dalam menjalankan protokol kesehatan menjadi hal yang patut kita lakukan dan Alhamdulillah di pesantren ini dalam proses pembelajaran tetap mematuhi protokol kesehatan, " tuturnya.

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates