Trending

KMS Politeknik Ujungpandang Seminar Budaya di Sinjai

Keluarga Mahasiswa Sinjai (KMS) Politeknik Negeri Ujungpandang menggelar seminar budaya di Kabupaten Sinjai, dengan tema "Revitalisasi Budaya Lokal Untuk Melestarikan Jati Diri Bangsa".

Seminar sehari yang dirangkaikan menyambut hari jadi sinjai ke 449 itu dilaksanakan di Aula Dinas Komunikasi Informatika Kebudayaan dan Kepariwisataan (Diskominfobudpar) Sinjai, Minggu (17/02) dengan diikuti sekitar 150 pelajar yang ada di sinjai.

"Kegiatan seminar ini adalah merupakan upaya untuk kembali menggali nilai-nilai budaya, sejarah dan kearifan lokal yang dimiliki masyarakat kita", Kata kadis Diskominfobudpar, H. Ahmad Suahemi saat membuka seminar tersebut.

Hal ini menurutnya, sangat penting dalam rangka mewujudkan masyarakat sinjai yang bermartabat dan berbudaya.

Selain itu, nilai-nilai budaya, sejarah dan kearifan lokal yang dimiliki tentunya berperan sebagai filterisasi terhadap masuknya budaya-budaya asingyang tidak sesuai jiwa dan kepribadian masyarakat sinjai.

"Selaku pembina kebudayaan di kabupaten sinjai saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada KMS Politeknik Negeri Ujung pandang dalam melaksanakan seminar seperti ini", Tuturnya.

Dengan kegiatan ini, Harap sehaemi dapat menghasilkan suatu rumusan yang dapat menjadi acuan dalam pengembangan dan pelestarian sejarah dan kebudayaan di kabupaten sinjai. Kegiatan itu menghadirkan beberapa narasumber, salah satu diantaranya, Budayawan, Drs. Muhannis.(Clk)

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates