Trending

Bahas Berbagai Isu Aktual, Pemkab Sinjai Gelar Rapat Bersama Forkopimda

MC-SINJAI, Guna membahas dan memecahkan berbagai persoalan yang berkembang di tengah-tengah masyarakat, Pemerintah Kabupaten Sinjai menggelar Rapat Koordinasi terpadu bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di ruang Pola Kantor Bupati Sinjai, Selasa (17/11)

Sekertaris Daerah Sinjai, H. Taiyeb A. Mappasere dihadapan seluruh Kepala SKPD, Camat, Kepala 
Desa dan Lurah meminta untuk proaktif menginventarisir isu-isu aktual. Langkah ini penting sebagai upaya untuk peningkatan kualitas pelayanan publik, serta upaya mewujudkan keamanan dan kesejahteraan masyarakat.

Diungkapkan Taiyeb, berbagai isu aktual yang harus menjadi perhatian serius di tingkat desa/kelurahan, kecamatan dan kabupaten, meliputi bahaya teror ISIS (Islamic State Iraq & Syria), aliran sesat, kebakaran hutan dan lahan, keamanan dan ketertiban masyarakat, peningkatan kualitas pelayanan publik, serta upaya mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel.

"Rakor ini membahas berbagai isu aktual serta untuk koordinasi dalam menyatukan persepsi untuk memecahkan persoalan ditengah tengah masyarakat, sehingga aksi yang dilaksanakan dapat sinergi dengan baik sesuai kewenangan masing-masing, "bebernya. 

Sementara itu, Kapolres Sinjai AKBP Agus Dwi Hermawan mengatakan bahwa dalam menciptakan kemanan di desa, hendaknya Kepala Desa selaku berkoordinasi dengan kepolisian dan TNI melalui kemitraan Babinkamtibmas dan Babinsa, sehingga diharapkan mampu menangkal dan meredam segala bentuk potensi gejolak sosial di desa. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates