Trending

Berita Hoax Kian Marak, Pemkab Gelar Kampanye Penyiaran Sehat

MC-SINJAI, Untuk meminimalisir dampak buruk yang akan terjadi khususnya penggunaan media sosial dikalangan pemuda, Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Sinjai menggelar sosialisasi kampanye Penyiaran sehat, di Aula Diskominfo dan Persandian Sinjai, Jumat (24/11).

Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Sinjai, H. Firdaus yang membuka kegiatan ini menyampaikan bahwa dengan kecanggihan teknologi komunikasi perlu mengetahui dampak positif dan negatif dari penggunaan media sosial yang sering digunakan untuk menyampaikan berita tidak benar (hoax).

"Sebagai insan yang cerdas hendaknya kita bisa memilih sesuatu hal dengan pertimbangan kebermanfaatan yang lebih tinggi daripada memiih sesuatu dengan tingkat bahaya lebih tinggi sehungga kita harus bijak dalam penggunaan medua sosial," jelasnya.

H. Firdaus berharap agar para pelajar dapat memanfaatkan teknologi yang ada dengan sebaik-baiknya sehingga dapat terhindar dari hal-hal yang dapat merusak masa depan maupun keutuhan bangsa.

Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Saluran Komunikasi Publik, Hardi Achmad dalam laporannya mengatakan bahwa Kampanye dan Sosialisasi ini untuk mengetahui pentingnya literasi media dan mengajak pelajar dan mahasiswa berpartisipasi dalam mencegah berita hoax.

"Peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 40 peserta yang terdiri dari kalangan mahasiswa dan pelajar SMA," katanya.

Pemateri pada kegiatan Kampanye Siaran Sehat ini Sekretaris Diskominfo dan Persandian Sinjai, Dr. Mansyur, dan Kepala Bidang Penyelenggaraan E- Goverment Supardi, S. Sos. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates