Trending

Pelajar di Sinjai Diajari Tata Cara Pembuatan Karya Ilmiah Inovasi

Kepala Balitbangda Sinjai Ketika Membuka Workshop
Karya Ilmiah Teknologi dan Inovasi
MC-SINJAI, Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda)  Kabupaten Sinjai menggelar Workshop dan lomba karya ilmiah tekhnologi dan inovasi tingkat Sekolah Lanjutan Atas dan Sederajat Se-Kecamatan Sinjai Utara berlangsung di Aula Gedung PKK Sinjai, Selasa (21/11).

Kepala Balitbangda Sinjai A. Asdar Amal Darmawan yang membuka kegiatan ini menjelaskan bahwa workshop ini bertujuan untuk menjelaskan tentang pedoman dan tata cara lomba menulis karya ilmiah yang baik.

"Jadi Ada dua tema yang nantinya kami angkat dalam lomba karya ilmiah teknologi yang rencananya akan diadakan pada akhir tahun ini yaitu masalah pangan dan energi terbaru," katanya.

Narasumber yang berasal dari Dosen Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar ini memberikan tiga materi yakni  tentang pedoman lomba, tata cara penulisan karya tulis ilmiah, dan peran siswa dalam membangun semangat dan inovasi daerah.

Bukan hanya pelajar yang ada di Sinjai Utara, akan tetapi pelajar SMA/sederajat yang ada diseluruh kecamatan juga dibekali pengetahuan tata cara penulisan karya ilmiah.

Asdar berharap kepada peserta memiliki wawasan dan budaya literasi  sehingga mampu menciptakan suatu karya ilmiah yang bermanfaat bagi daerah dan dirinya sendiri. (AaNd/AK)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates