MC-SINJAI, Dalam rangka memperingati HUT Korps Pegawai Republik Indonesia KORPRI ke – 46 dan HUT PGRI Ke 72 Pemerintah Kabupaten Sinjai menggelar Upacara Bendera pada hari Rabu(29/11/17) di Halaman Kantor Bupati Sinjai.
Adapun yang bertindak sebagai inspektur upacara pada kegiatan tersebut yakni Wakil Bupati Sinjai H. A. Fajar Yanwar.
Didalam sambutan tertulisnya, Presiden Republik Indonesia sekaligus Penasihat Nasional Korpri Joko Widodo yang dibacakan oleh Wakil Bupati Sinjai mengatakan bahwa di era persaingan yang terbuka saat ini banyak tantangan yang harus dihadapi Korpri, inovasi dan perkembangan teknologi global tidak hanya memberikan kemudahan dalam kehidupan sehari hari tetapi bahkan mampu mengubah bidang ekonomi, sosial politik hingga kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Korpri harus benar-benar memahami kompetisi yang penuh tidakkepastian, tidak ada pilihan lain kecuali menuntaskan program nasional melalui inovasi yang berlandaskan moralitas publik berdasarkan nilai pacasila," jelasnya.
Ia berharap Setiap anggota Korpri harus terus memperbaiki diri, memperkuat semangat birokrasi, tidak pernah berhenti berinovasi, memaanfaatkan perkembangan IPTEk untuk menciptakan terobosan pelayanan publik yang inovartif, efektif, efisien dan akuntabel.
Selain itu, Wakil Bupati Sinjai juga membacakan sambutan tertulis dari Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia Muhadjir Effendy dalam HUT Persatuan Guru Republik Indonesia Ke 72, beliau mengatakan bahwa peserta didik saat ini adalah merupakan calon generasi emas indonesia tahun 2045 yang harus memiliki bekal jiwa pancasila yang baik guna menghadapi dinamika perubahan yang sangat cepat dan tidak terduga oleh karena itu kita mendukung guru-guru kita agar bekerja keras untuk mewujudkan generasi penerus yang cerdas dan berakhlak mulia.
Upacara ini dihadiri oleh Pelaksana Tugas Sekda Sinjai Drs. Akbar, Para Asisten dan Staf Ahli Bupati Sinjai, Para Kepala Bagian Setdakab, Pimpinan OPD dan para PNS Lingkup Pemkab Sinjai. (AaNd)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar