Trending

Rutan Sinjai Diresmikan, Ini Harapan Kakanwil Kemenkumham Sulsel

MC-SINJAI, Setelah dilakukan renovasi pada kantor dan blok hunian, Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Sinjai diresmikan pemakaiannya oleh Kepala Kantor Wilayah Kemeterian Hukum dan HAM Propinsi Sulsel Sahabuddin Kilkoda SH, MH di Halaman Rutan Sinjai, Rabu (25/4/18).

Kepala Rutan Kelas II B Sinjai Ince Muh.Risal SH., M.Si dalam laporannya menyampaikan bahwa renovasi Kantor dan Blok hunian ini dilaksanakan sejak bulan oktober hingga desember 2017 dengan menggunakan anggaran sebesar Rp 6,5 milyar lebih yang bersumber dari APBN Perubahan tahun 2017.

"Dengan adanya renovasi ini dapat menjadikan semangat baru bagi kami dalam meningkatkan kualitas kinerja pelayanan terlebih dalam pemenuhan hak bagi warga binaan," katanya.

Bupati Sinjai yang diwakili oleh Sekda Sinjai Drs. Akbar dalam sambutannya menyampaikan bahwa sebagai manusia biasa tak terkecuali warga binaan Rutan Sinjai membutuhkan penghargaan berupa kehidupan yang layak seperti dengan adanya renovasi blok hunian ini.

"Semoga dengan kondisi ini warga binaan dapat merasakan suasana nyaman, tentram dan terjadi perubahan yang lebih baik dalam bersosialisasi," ungkapnya.

Sementara itu Kepala Kantor Wilayah Kemeterian Hukum dan HAM Propinsi Sulsel Sahabuddin Kilkoda SH, MH menyampaikan, Rutan merupakan tempat pembinaan yang seyogyanya bagian dari lingkungan masyarakat luas sehingga pantas untuk memenuhi kebutuhannya secara layak.

"Renovasi gedung dan blok hunian ini hendaknya dapat dijadikan semangat dalam peningkatan pelayanan kepada warga binaan serta untuk mengurangi over kapasitas hunian," jelasnya.

Sahabuddin berharap renovasi ini tisak hanya mengubah tampilan secara fisik tapi adanya peningkatan kualitas mutu pelayanan dan integritas tinggi  dalam pembinaan warga binaan.

Peresmian ini dihadiri oleh Ketua DPRD Sinjai Abd. Haris Umar, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Sulsel Marasidin siregar, Pimpinan Forkopimda Sinjai, pimpinan instansi vertikal, para Kepala Perangkat Daerah Sinjai, dan para Warga Binaan Rutan Sinjai. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates