Trending

SYL: Alquran Sebagai Penangkal Dari Dampak Buruk IT


MC-SINJAI, Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) ke XXX Tingkat Provinsi SulSel yang digelar di Kota Pare-pare dibuka secara resmi Gubernur SulSel, H. Syahrul Yasin Limpo, Jumat (28/04) malam di Lapanfan Andi Makasau Kota Pare-pare.

STQ yang  berlangsung selama lima hari hingga tanggal 2 mei nanti, diikuti para kafilah dari 24 Kabupaten/Kota di SulSel, termasuk Kabupaten Sinjai.

Selain Syahrul, malam pembukaan  juga dihadiri Kakanwil Kementerian Agama Propinsi Sulsel, H. Abd. Wahid Tahir dan sejumlah kepala daerah di SulSel serta undangan lainnya.

Syahrul dalam sambutannya mengatakan bahwa STQ sebagai momentum menghadirkan silaturahmi antar umat islam, sebagai sarana membangun konsolidasi emosional, bahkan sebagai ukuran sejauh mana berjalannya syiar islam di sulawesi selatan.

Lebih lanjut dikatakan, ditengah kemajuan IT yang serba canggih dan kompleks memberikan dampak buruk  bagi generasi muda, untuk menangkis hal itu dengan membaca  Alquran dan dijadikan sebagai pedoman hidup dapat meningkatkan akidah umat islam.

Walikota Pare-pare. DR. H.M. Taufan Pawe selaku tuan rumah dalam sambutannya,
Tidak menyangka penunjukan Pare-pare sebagai lokasi pelaksanaan STQ terakhir.

"Ini  suatu anugrah dan keberkahaan bagi kota Pare-pare selaku kota Santri. Walaupun hanya STQ namun seolah-olah ini sebagai ajang MTQ," ungkapnya.

Kabupaten Sinjai sendiri pada STQ tahun ini mengutus sebanyak 16 kafilah dengan mengikuti seluruh cabang yang diperlombakan.

"Yang kita utus ini adalah yang terbaik dari hasil seleksi STQ Tingkat Kabupaten Sinjai yang digelar pada bulan maret lalu", Ungkap Kabag Kesra Setdakab Sinjai, Andi Yusran Maddolangeng selaku Ketua Rombongan Kafilah Sinjai.

Ia optimis mereka bisa bersaing dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat kabupaten sinjai. "Sebelumnya, kita juga telah melakukan berbagai persiapan sebelum berangkat kesini", terangnya.

Pada malam pembukaan juga hadir Wakil Bupati Sinjai, H. A. Fajar Yanwar, Asisten Administrasi Umum Setdakab.Sinjai, H. Akmal Muin dan Staf Ahli Bupati Sinjai, Muh. Irfan. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates