Trending

Sukseskan Ketahanan Pangan Nasional,Babinsa Biji Nangka Genjot Petani

MC-SINJAI,Program membangun ketahanan pangan Indonesia ditargetkan dapat tercapai selama 3 tahun, dengan demikian diharapkan pada saat itu Indonesia telah mencapai kondisi swasembada pangan. Kodim 1424/Sinjai dalam hal ini Babinsa terus mengawal dan mendampingi para petani untuk mensukseskan program swasembada pangan nasional tersebut Selasa, (10/01/2017). 

Sertu Ramli Babinsa Desa Biji Nangka Koramil 1424-06/Sinjai Borong mengatakan banyak hal yang dilakukan dalam pendampingan Babinsa terhadap petani diantaranya Percetakan sawah baru, pembangunan irigasi, pengawalan bantuan pemerintah berupa benih, Pupuk bahkan alsintan agar benar benar dapat dipastikan bahwa bantuan tersebut sampai kepada petani, pendampingan pengolahan lahan, sistem tanam, penanggulangan hama tanaman hingga panen dan tentunya selalu bersinergi dengan Instansi terkait PPL dilapangan karena mereka yang lebih memahami dalam hal pertanian.

 Salah satunya di Kelompok Tani Bungae II desa Biji Nangka kecamatan Sinjai Borong kabupaten Sinjai. Babinsa Desa Biji Nangka Koramil 1424-06/Sinjai Borong, Sertu Ramli melaksanakan pendampingan penanaman padi seluas 2 Hektar bersama Ketua Kelompok Tani Bungae II, Ibrahim dan anggota Kelompok Tani.(Zakaria Ridwan) 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates