Trending

PENATAAN PKL DI PASAR SENTRAL DIPIMPIN SEKDA SINJAI

MC-SINJAI,Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, Taiyeb A. Mappasere bersama puluhan aparat gabungan dari Satpol PP dan pihak Dinas Perhubungan melakukan penataan terhadap para Pedagang Kaki Lima (PKL) yang ada di pasar sentral Sinjai, Sabtu (13/2/16). 

Taiyeb A. Mappasere mengatakan, upaya penataan yang masih dalam bentuk persuasif itu dilakukan guna memperbaiki kesemrawutan pasar akibat keberadaan PKL yang kerap menggunakan area parkir kendaraan sebagai tempat berjualan.

Setelah upaya persuasif dilakukan, Taiyeb mengaku akan kembali memerintahkan penataan secara langsung jika imbauan yang diberikan tidak diindahkan. Karena itu, Taiyeb A. Mappasere berharap agar imbauan yang ada dapat dipahami oleh para pedagang demi lancarnya perputaran ekonomi di pasar tradisional terbesar di Sinjai itu serta menciptakan rasa nyaman bagi para pengunjung saat berbelanja.

“Ini kita ingin lakukan untuk keuntungan mereka sendiri karena kalau mereka punya tempat teratur, akses jalan bagi pembeli juga terbuka pasti pembeli akan masuk,” tutur Taiyeb.

Selain penataan PKL, di kesempatan yang sama juga para pemilik kios diimbau untuk menata pemasangan papan reklame yang diharapkan tidak mengganggu fungsi jalan serta  mengikuti mekanisme pemasangan papan iklan sesuai aturan yang ada.(Zakaria Ridwan)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates